Sukses


Sebulan di AS, Pelatih Merpati Punya Jurus Baru Menangani Pemain

Bola.com, Makassar - Pelatih Merpati Bali, Bambang Asdianto Pribadi, mendapat pelajaran berharga setelah mengikuti pelatihan dari Federasi Bola Basket Dunia (FIBA) di Amerika Serikat. Usai mendapat ilmu selama sebulan, pelatih yang akrab disapa Coach Bing tersebut memiliki pola baru kala berkomunikasi dan menangani para pemain di tim Merpati Bali.

Coach Bing mengungkapkan, bekal dari AS memberi banyak terobosan yang membuat dirinya semakin termotivasi. Kini, ia tak hanya melakukan pendekatan psikologis kepada pemain, tapi juga dengan keluarga para anak asuhnya.

Coach Bing mengikuti program bertajuk 'International Coach Apprenticenship in Basketball'. Program tersebut menjadi realisasi kerja sama Komite Olimpiade Amerika Serikat (USOC) dengan FIBA.

Bing menyebut pendekatan dengan keluarga berperan penting pada psikologis para pemain. Mantan pelatih tim nasional basket putri Indonesia itu juga ingin kedua orang tua memerhatikan karier anaknya.

"Sekarang setiap pertandingan di luar kota, saya selalu memberikan jadwal kepada keluarga masing-masing pemain. Saya selalu memberitahu mereka setiap kali anaknya selesai makan," ujar Bing, kepada Bola.com, Rabu (28/11/2017).

Selama di Amerika Serikat, Bing tak hanya mendapatkan materi tentang kepelatihan di lapangan, tapi juga bagaimana memahami psikologis pemain. Materi yang didapatkan selama pelatihan kemudian coba diterapkan Bing di Merpati Bali

"Saya ingin para orang tua tahu perkembangan karier anaknya. Jadi mereka merasa ada perhatian dari klub dan keluarga," kata pelatih yang membuat Merpati Bali menjadi satu di antara tim kuat di pentas persaingan basket putri nasional.

Video Populer

Foto Populer