Sukses


    Test Event Asian Games Menginspirasi Generasi Muda Indonesia

    Bola.com, Jakarta - Test event Asian Games 2018 bukan sekadar mencari siapa yang terbaik atau persiapan menyambut pesta olahraga multievent empat tahunan di Benua Kuning. Beberapa generasi muda Indonesia rupanya terinsipirasi dengan aksi para atlet di lapangan.

    Seperti pada test even pencak silat di Padepokan Silat, TMII, Rabu (14/2/2018). Sejumlah siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP) terpacu semangatnya untuk menjadi atlet di masa depan.

    "Di sekolah saya ada ekstrakurikuler pencak silat. Setelah melihat para atlet bermain, saya jadi ingin tampil pada ajang seperti ini suatu saat nanti," ujar siswa kelas VII SMP 49, Muhammad Meizaki, Junfiwio, kepada Bola.com

    "Kalau di sekolah saya pencak silat cukup diminati dan serius pengelolaannya. Biasanya juga ada pengiriman ke beberapa kejuaraan," sambungnya.

    Ekstrakurikuler silat di SMP 49 tak hanya diikuti siswa. Salah satu siswi SMP 49, Livia Greacella, juga terpacu motivasinya untuk menjadi atlet profesional.

    "Awalnya ikut silat untuk melindungi diri. Namun, belakangan saya jadi menikmatinya dan suatu saat juga ingin bisa tampil di event seperti Asian Games," tutur siswi kelas VII itu.

    Setidaknya terdapat lima SMP di kawasan Jakarta Timur yang siswanya datang ke Padepokan Pencak Silat TMII. Pihak sekolah mengajak beberapa siswa keluar dari sekolah agar bisa merasakan atmosfer menjelang Asian Games.

    "Ini bisa menjadi ajang pembelajaraan bagi kami. Kalau latihan terus biasanya bosan, sementara dengan menonton pertandingan, kami bisa belajar beberapa gerakan baru," ujar Dyas Syawal, siswa kelas VII SMP 49.

    Pada final test event pencak silat, Indonesia mendulang empat emas dari kategori putra dan putri. Indonesia meraih hasil sempurna pada nomor pasangan dan beregu putra dan putri.

    Indonesia masih akan menurunkan enam wakil pada final test event pencak silat Asian Games 2018 nomor bertarung, Kamis (15/2/2018). Keenam pesilat itu adalah Komang Harik Adi Putra, M. Yachser Arafa, Ausri Bayuaro, Iqbal Chandra, Abdul Malik (putra), dan Nirmalasari Octaviani (putri).

     

    Video Populer

    Foto Populer