Sukses


    Pemain Timnas U-22 Bicara Aksi Spontan Setelah Melawan Filipina

    Bola.com, Kuala Lumpur - Para pemain Timnas Indonesia U-22 merayakan kemenangan 3-0 atas Filipina di Stadion Shah Alam, Selangor, Kamis (17/8/2017), dengan cara yang sedikit berbeda. Septian David Maulana dan kawan-kawan memilih menyanyikan lirik lagu Hari Merdeka karangan H. Mutahar di depan tribune barat stadion yang dipenuhi suporter Tim Garuda Muda.

    Sambil membentangkan bendera merah putih, suara anak asuh Luis Milla saat menyanyikan lagu Hari Merdeka terdengar dengan nyaring di dalam stadion Shah Alam. Para pemain bernyanyi bersama ribuan suporter yang datang langsung mendukung Timnas Indonesia U-22.

    "Tujuh belas Agustus tahun 45, itulah hari kemerdekaan kita. Hari Merdeka nusa dan bangsa, hari lahirnya bangsa Indonesia. Merdeka! Sekali merdeka tetap merdeka, selama hayat masih di kandung badan. Kita tetap setia, tetap setia, mempertahankan Indonesia. Kita tetap setia, tetap setia, membela negara kita."

    Duo Timnas Indonesia, Septian David Maulana dan Yabes Roni, mengaku pemain menyanyikan lagu Hari Merdeka, secara spontan. Hal ini dikarenakan semua pemain memang memiliki keinginan yang sama untuk merayakan keberhasilan bersama suporter dengan menyanyikan lagu Hari Merdeka.

    "Tidak ada yang mengusulkan. Sejak awal kami memang ingin bisa bernyanyi seperti itu bersama-sama," ujar Septian David .

    Sementara itu, Yabes Roni memberikan komentar yang sama dengan Septian David. "Tidak ada yang mengusulkan, hanya itu semua spontanitas dari kami semua. Motivasi kami melakukannya karena ini adalah hari kemerdekaan, jadi kami menyanyikan lagu Hari Merdeka," ujar winger Timnas Indonesia U-22.

    Video Populer

    Foto Populer