Sukses


Neymar Absen Bela Barcelona pada El Clasico, Jika...

Bola.com, Barcelona - Neymar terancam tak bisa memperkuat Barcelona pada laga kontra Real Madrid, awal bulan depan. Ia absen pada El Clasico jika mendapat satu kartu kuning lagi.

Ancaman tersebut menjadi perhatian Neymar. Maklum, sang pemain masih memiliki satu pertandingan lagi dengan tensi yang bisa saja meninggi.

Sepekan sebelum bersua Real Madrid, Barcelona menghadapi Real Sociedad di Stadion Anoeta. Bukan rahasia lagi, venue milik Sociedad seringkali mendatangkan teror yang berujung emosi para pemain tim tamu.

Apalagi saat ini performa Sociedad sedang bagus. Mereka berada di posisi ke-6 klasemen sementara La Liga 20016-2017. Koleksi angka Sociedad berselisih 7 poin dari Barcelona.

Tak pelak, jika mendapat pancingan dan berbuah kartu kuning, Neymar bakal absen pada laga kontra Real Madrid. Saat ini, Neymar sudah mengoleksi empat kartu kuning.

Aturan La Liga, pemain akan mendapat hukuman larangan tampil dalam satu pertandingan jika mendapat lima kartu kuning. Hukuman tersebut bakal langsung diterapkan pada partai berikutnya, tak bisa ditunda.

Gelandang Barcelona, Andres Iniesta mengakui rekan-rekannya selalu waspada terhadap apa yang terjadi dengan para pemain, terutama akumulasi kartu. Bukan sekadar bakal bersua Real Madrid, melainkan faktor ketenangan saat bermain.

"Terkadang satu kartu kuning membuat penampilan seorang pemain menurun, setidaknya ia bakal terkena serangan psikologis. Itu yang selalu kami waspadai," sebut Iniesta, di Sport.es.

Andai Neymar absen saat Barcelona bersua Real Madrid, tentu menjadi pukulan telak. Kehilangan Neymar bisa mengurangi ketajaman lini depan. Sang pengganti, Arda Turan ataupun Paco Alcacer dinilai belum memiliki kapasitas menjadi andalan lini depan Barcelona.

Sumber: Sport.es

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer