Sukses


3 Modal Real Madrid untuk Bungkam Sevilla di Santiago Bernabeu

Bola.com, Madrid - Real Madrid akan menjamu Sevilla pada laga pekan ke-37 La Liga di Stadion Santiago Bernabeu, Minggu (14/5/2017). Meski bermain di hadapan publik sendiri, pasukan Zinedine Zidane diprediksi bakal mengalami ujian sulit pada duel nanti.

Real Madrid dalam mentalitas prima setelah memastikan lolos ke final Liga Champions musim 2016-2017. Situasi itu bisa terjadi karena mereka mengalahkan Atletico Madrid dengan agregat 4-2 pada fase empat besar.

Catatan positif itu diprediksi akan menjadi bekal bagi Real Madrid untuk bersaing memperebutkan gelar juara La Liga. Hingga saat ini, Los Blancos menghuni peringkat kedua dengan 84 poin di klasemen sementara.

Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan hanya kalah rekor pertemuan dari Barcelona yang menempati posisi teratas dengan jumlah poin serupa. Namun, tim Catalan tersebut telah melakoni satu pertandingan lebih banyak dari Real Madrid.

Akan tetapi, Sevilla bukanlah lawan yang mudah ditaklukkan Real Madrid. Pada pertemuan terakhir di La Liga musim ini, El Real menyerah 1-2 dari sang lawan di Stadion Ramos Sanchez Pizjuan, 16 Januari 2017.

Meski begitu, Real Madrid sejatinya memiliki beberapa modal bagus untuk meraih hasil positif dalam duel nanti.

Berikut ini tiga modal Real madrid untuk meraih kemenangan atas Sevilla:

2 dari 4 halaman

Produktivitas mencetak gol

Real Madrid memiliki produktivitas gol yang tinggi. (AP/Manu Fernandez)

Zinedine Zidane mampu mengantarkan Real Madrid berada di puncak performa. Dari segi produktivitas mencetak gol, mereka berhasil menjadi yang terbaik pada era saat ini.

Real Madrid selalu mencetak gol dalam 47 laga beruntun di La Liga. Itu merupakan rekor terbanyak yang mampu mereka ciptakan sepanjang sejarah kompetisi tersebut.

3 dari 4 halaman

Tuah Cristiano Ronaldo

Cristiano Ronaldo gemar membobol gawang Sevilla. (AFP/Gerard Julien)

Cristiano Ronaldo merupakan pahlawan Real Madrid ketika bersua Sevilla, mengingat mampu menggelontorkan total 23 gol sepanjang kariernya kontra Sevilla di berbagai kompetisi.

Apalagi, Cristiano Ronaldo juga menunjukkan performa impresif sepanjang musim ini. Pemain Portugal itu tercatat menorehkan total 35 gol dan 12 assist di berbagai kompetisi.

4 dari 4 halaman

Performa gemilang James Rodriguez

James Rodriguez terus menunjukkan perkembangan yang positif setiap tampil membela Real Madrid. (AP/Lalo R. Villar)

James Rodriguez diprediksi akan bermain pada pertandingan ini. Anggapan itu berkaca dari performa menawan gelandang Kolombia tersebut sepanjang bergulirnya pentas La Liga musim ini.

James Rodriguez tercatat selalu terlibat dalam 23 gol Real Madrid (11 gol dan 12 assist). Itu merupakan jumlah terbanyak dibanding seluruh pemain tengah yang bermain di La Liga saat ini.

Sumber: FourFourTwo

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer