Sukses


Lupakan Polemik Gol Messi, Valverde Puas dengan Reaksi Barcelona

Bola.com, Valencia - Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde, menyayangkan terjadinya polemik gol Lionel Messi yang dianulir wasit Ignacio Iglesias pada laga lanjutan pekan ke-13 La Liga 2017-2018, Minggu (26/11/2017) atau Senin (27/11/2017) dini hari WIB. Meski begitu, Valverde puas dengan semangat juang armada Barcelona.

Bertandang ke Estadio Mestalla, markas Valencia, Barcelona tampil menyerang sejak pertandingan dimulai. Puncaknya terjadi pada menit ke-29 ketika Lionel Messi melepaskan tembakan yang tidak mampu ditahan kiper Valencia, Neto.

Bola bergulir masuk ke gawang Valencia meski Neto berhasil melakukan penyelamatan kedua. Pada tayangan ulang, bola sudah melewati garis gawang. Namun, wasit memilih tidak mengakui gol tersebut.

Memasuki paruh kedua laga, Barcelona kebobolan lebih dulu melalui aksi Rodrigo pada menit ke-60. Los Cules baru bisa mencetak gol penyeimbang pada menit ke-82 melalui aksi Jordi Alba. Skor imbang bertahan hingga akhir laga.

"Tentu saja kami mendominasi jalannya babak pertama dan jelas menginginkan kemenangan. Kami ingin menggarisbawahi, kami menguasai pertandingan," kata Valverde seperti dikutip situs resmi klub, Senin (27/11/2017).

"Mereka mencetak gol pertama di babak kedua dan kami tidak menyerah. Saya akan mengingatnya walau pertandingan penuh polemik, kami bermain dengan fokus dan berhasil bereaksi dengan baik," ucap Valverde.

Hasil imbang ini tak mengubah posisi Barcelona di puncak klasemen sementara La Liga 2017-2018 dengan raihan 35 poin. Klub asal Catalan unggul empat angka dari Valencia yang membayangi di urutan kedua.

Sumber: FC Barcelona

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer