Klub Premier League Bakal Berunding dengan Pemain Terkait Pemotongan Gaji 30 Persen

oleh Rizki Hidayat diperbarui 04 Apr 2020, 04:01 WIB
Logo Premier League (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, London - Seluruh klub di Premier League akan melakukan pembicaraan dengan pemain terkait pemotongan gaji sebesar 30 persen. Usulan itu dilakukan karena klub-klub mengalami krisis finansial akibat kompetisi terhenti.

Saat ini, Premier League dan seluruh ajang olahraga di Inggris dan Eropa harus terhenti akibat dampak pandemi virus corona yang terus meningkat.

Advertisement

Alhasil, ke-20 klub Premier League tak mendapat pemasukan dari tiket penonton pertandingan, hak siar televisi, hingga penjualan merchandise.

Situasi itu membuat sejumlah tim harus melakukan penyesuaian terhadap penggeluaran. Beberapa klub seperti Tottenham Hotspur, Newcastle United, dan Norwich City memangkas gaji staff di luar sepak bola.

Di sisi lain, pemain, manajer, dan pelatih tidak mengalami pemotongan gaji. Keputusan tersebut menuai kritikan. Pasalnya, pemain yang memiliki bayaran selangit seharusnya tak khawatir dengan pemotongan gaji.

Untuk mengatasi masalah tersebut, ke-20 klub Premier League menggelar pertemuan via teleconference pada Jumat (3/4/2020) waktu setempat. Hasilnya, klub setuju dengan 30 persen pemotongan gaji dan akan membahas rencana tersebut kepada pemain.

 

Video

2 dari 2 halaman

Pernyataan Premier League

Premier League 2019/2020 Logo (Bola.com/Adreanus Titus/Faris Kholid)

"Dalam menghadapi kerugian besar dan berkelanjutan untuk musim 2019-2020 sejak penghentian pertandingan dimulai, dan untuk melindungi pekerja sepanjang pertandingan profesional, klub Premier League dengan suara bulat setuju untuk berkonsultasi dengan pemain mengenai pengurangan bersyarat dan penangguhan sebesar 30 persen dari total gaji tahunan," bunyi pernyataan resmi Premier League.

"Panduan ini akan disimpan dengan tinjauan ketika keadaan berubah. Liga akan melakukan kontak rutin dengan PFA (Asosiasi Pemain Profesional Inggris) dan serikat pekerja akan bergabung dalam pertemuan yang akan diadakan besok (Sabtu (4/4/2020)) antara Liga, para pemain, dan perwakilan klub," lanjut pernyataan tersebut.

Dalam pertemuan tersebut, klub-klub Premier League juga setuju memberikan donasi sebesar 125 juta poundsterling (Rp 2,5 triliun) kepada klub di bawah naungan English Football League.

Dana tersebut diharapkan berguna untuk membantu keuangan klub yang berada di divisi Championship, League One, dan juga League Two. Selain itu, Premier League juga menyumbangkan 20 juta poundsterling (Rp 404 miliar) kepada Layanan Kesehatan Inggris (NHS) dan masyarakat yang rentan terkena dampak dari pandemi virus corona.

Sumber: Sky Sports