5 Bintang Sepanjang Masa yang Dianugerahi Kaki Kiri Ajaib (2): Mulai Lionel Messi hingga Diego Maradona

oleh Ario Yosia diperbarui 28 Nov 2020, 11:10 WIB
Lionel Messi, Roberto Carlos dan Diego Maradona. (Bola.com/Dody Iryawan)

Bola.com, Jakarta - Mayoritas dari para pesepak bola dominan memakai kaki kanan, dan melihat pemain memiliki dominan kaki kiri tentu memberi warna tersendiri. Kaki kiri mematikan terkadang sangat dibutuhkan dalam beberapa posisi. Tak jarang pemain yang biasa disebut kidal menjadi bintang dalam satu klubnya dan bahkan begitu ikonik sebagai salah satu pesepak bola terbaik.

Legenda Argentina yang baru saja meninggalkan dunia, Diego Maradona adalah salah satunya.

Advertisement

Berkat kepiawaiannya mengolah bola dengan kaki kirinya Argentina berhasil meraih trofi Piala Dunia 1986. Salah satu gol ikoniknya yang melakukan solo run dengan kaki kirinya dari tengah lapangan pun dinobatkan menjadi “Goal of the Century”.

Sedangkan di era sekarang pemilik kaki kiri dengan kualitas baik tentu erat kaitannya dengan Lionel Messi. Andalan Barcelona tersebut bahkan bisa memecahkan rekor sebagai pemilik gelar Ballon d’Or terbanyak dengan enam gelar.

Melihat lebih sedikitnya pemain kaki kiri dibanding kaki kanan tentu memberikan hiburan lebih yang bisa membuat takjub penonton. Selama sepak bola bergulir juga telah banyak bintang yang diingat sebagai pemilik kaki kiri ajaib.

Dikutip dari Sportmob berikut setidaknya beberapa nama pemilik kaki kiri terbaik. Ini artikel kedua 10 pesepak bola yang memiliki kaki kiri ajaib.

Video

2 dari 6 halaman

Ryan Giggs

3. Ryan Giggs (AP Photo/Adam Butler)

Menghabiskan karirnya hanya untuk berseragam Manchester United, Ryan Giggs sukses dicintai penggemar sepak bola berkat kemampuan menyisir lapangan dengan kaki kirinya. Kecepatan yang baik serta kemampuan memberikan umpan silang mematikan begitu diandalkan Sir Alex Ferguson di Manchester United.

Tercatat Ryan Giggs bahkan memiliki penampilan yang begitu banyak di Manchester United yakni 963 selama 24 tahun karirnya. Dari penampilannya tersebut tercipta 271 assists yang mayoritas dihasilkan dari kaki kirinya.

Di masa bermainnya tersebut, Ryan Giggs meraih banyak kesuksesan, termasuk 13 gelar Premier League dan dua Liga Champions. Selama bermain Ryan Giggs banyak diturunkan di berbagai posisi dan yang paling sering dan menjadi posisi utamanya adalah sebagai pengisi sayap kiri.

3 dari 6 halaman

Ferenc Puskas

Nandor Hidegkuti (kiri), Sandor Kocsis (tengah), dan Ferenc Puskas (kanan) menjadi trio Hungaria yang ditakuti pada era 1940-1950-an. (Dok. Bozsik)

Di tahun 1950 sampai 1960-an, sepak bola juga memiliki penyerang dengan kaki kiri ajaib dala diri Ferenc Puskas. Legenda Real Madrid tersebut bahkan hampir selalu mencetak seluruh golnya dengan kaki kiri.

Sebagai penyerang Puskas begitu menghibur dengan serpihan golnya yang selalu mudah dibuatnya. Di timnas Hongaria Puskas mencetak 84 gol hanya dari 85 penampilan, sedangkan di Real Madrid Puskas memberikan 242 gol dari 263 kesempatan tampilnya.

Semasa karirnya Puskas juga banyak mendapatkan trofi, lima gelar Liga Hungaria didapat bersama Budapesti, lima gelar La Liga dan tiga Liga Champions di Real Madrid, serta satu medali emas Olimpiade bersama Timnas Hongaria.

4 dari 6 halaman

Roberto Carlos

Roberto Carlos (AFP/Pierre-Philippe Marcou)

Salah satu bek kiri terbaik yang pernah ada di sepak bola dengan anugerah tembakan mematikan dari kaki kirinya. Roberto Carlos juga dianggap sebagai pelopor bek sayap era modern yang bisa diplot sebagai pembantu lini serang.

Kaki kirinya sudah tidak perlu diragukan lagi sebagai salah satu yang terbaik. Contoh nyata dan ikonik yang pernah dia lakukan ketika mencetak gol dari tendangan bebas melawan Prancis di tahun 1997. Tembakannya meluncur kencang disertai lengkungan indah yang membuat kiper Prancis termenung melihat bola masuk ke gawangnya.

Di level timnas dan level klub, Roberto Carlos sama suksesnya. Bersama timnas Brazil Carlos meraih satu gelar Piala Dunia dan dua Copa America, sedangkan di level klub memiliki empat gelar La Liga, tiga Liga Champions dan gelar-gelar besar lainnya.

5 dari 6 halaman

Lionel Messi

Penyerang Barcelona, Lionel Messi berusaha mengumpan bola saat bertanding melawan Atletico Madrid pada pertandingan lanjutan La Liga Spanyol di stadion Wanda Metropolitano di Madrid, Spanyol, Sabtu (21/11/2020). Atletico menang tipis atas Barcelona 1-0. (AP Photo/Bernat Armangue)

Di era sekarang, pemilik kaki kiri terbaik tentu sangat pantas disematkan pada Lionel Messi, pemilik enam gelar Ballon d’Or serta segudang rekor lainnya. Lionel Messi memiliki magis di kakinya, dribble yang lekat dengan kaki, lengkungan indah dari sepakan bola mati, hingga tembakan pelan dan kencang yang bisa membobol gawang lawan hasil kaki kirinya.

Lionel Messi tercatat sebagai pencetak gol terbanyak untuk Barcelona yang sejauh ini telah berjumlah 640 kali di semua kompetisi. Bukan hanya gol, Messi juga bisa menciptakan umpan matang yang menghasilkan 282 assists di 742 penampilannya bersama Barcelona.

Segudang trofi juga telah dirasakan Lionel Messi, empat gelar Liga Champions, 10 gelar La Liga hingga enam gelar Copa Del Rey.

6 dari 6 halaman

Diego Maradona

Penyerang Argentina, Diego Maradona, mengangkat trofi Piala Dunia saat usai mengalahkan Jerman Barat pada laga final Piala Dunia 1986 di Meksiko, (29/6/1986). (Photo by - / AFP)

Satu orang Argentina yang telah juga melekat dengan kaki kiri mematikannya adalah Diego Maradona. Legenda sepak bola yang banyak menginspirasi pemain lain dalam memainkan sepak bola berkat kemampuan olah bola dan gol-gol penting yang dihasilkannya.

Diego Maradona bak dianggap sebagai dewa oleh masyarakat Argentina berkat keindahannya dalam bermain yang membawa Argentina menjuarai Piala Dunia tahun 1986. Kaki kirinya bisa terlihat menempel dengan kakinya disertai dengan kecepatan luar biasa dan gairah bermain yang berapi-api.

Di level klub, Diego Maradona juga mengangkat pamor Napoli yang pernah dua kali dibawanya menjadi juara di Serie A mengungguli klub-klub unggulan lainnya. Selamanya Diego Maradona akan selalu diingat sebagai pesepak bola terbaik yang pernah ada.

Sumber asli: Sportmob

Disadur dari: Bola.net (Muhamad Raka Saputra, Published 27/11/2020)

Berita Terkait