Sukses


    Asep Berlian Berusaha Beradaptasi di Latihan Timnas Indonesia  

    Bola.com, Jakarta - Gelandang bertahan Asep Berlian termasuk nama baru yang bergabung dalam pemusatan latihan Timnas Indonesia. Pemain milik Madura United itu belum pernah mencatatkan penampilan bersama Tim Merah Putih.

    Asep merasa perlu beradaptasi dengan gaya permainan yang diperagakan Timnas Indonesia. Apalagi, skuat Garuda juga sedang mendapat tempaan dari pelatih anyar asal Korea Selatan, Shin Tea-yong.

    “Sedikit banyak harus beradaptasi, karena setiap pelatih itu punya gaya masing-masing. Seperti Coach Shin, misalnya, saya harus menyesuaikan dengan keinginan dia di timnas,” kata pemain asli Bogor itu kepada Bola.com, Minggu (9/8/2020). 

    Sebenarnya, ini bukan kali pertama Asep mendapat panggilan mengikuti pemusatan latihan Timnas Indonesia. Namanya pertama kali masuk dalam agenda Timnas Indonesia pada Februari lalu.

    Shin Tae-yong yang memantau penampilan Asep secara langsung. Saat itu, pemain berusia 30 tahun tersebut tampil dalam fase grup Piala Gubernur Jatim 2020 di Bangkalan.

    Berkat penampilan impresifnya di lini tengah, Asep lantas mendapat panggilan susulan dalam pemusatan latihan Timnas Indonesia tersebut. Dia berangkat ke Jakarta bersama bek kanan muda milik Persebaya, Koko Ari Araya.

     

    Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

    2 dari 2 halaman

    Tergolong Senior

    Asep tergolong pemain senior di antara nama-nama yang tergabung di tim senior. Dia sudah malang melintang di kasta tertinggi, sehingga sudah mengenal gaya permainan beberapa pemain lain.

    “Beberapa pemain sudah kenal. Seperti Febri Hariyadi (penyerang sayap Persib Bandung), misalnya. Mungkin, juga karena sama-sama orang Sunda. Tapi, pemain di Indonesia itu selalu bertemu setiap musim, jadi ketemu di timnas sudah biasa,” imbuh Asep.

    Pemusatan Timnas Indonesia kali ini ditujukan sebagai persiapan dalam lanjutan babak kedua kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia. Anak asuh Shin Tae-yong dijadwalkan berjumpa dengan Thailand (8 Oktober) dan Uni Emirat Arab (13 Oktober).     

    Video Populer

    Foto Populer