Sukses


Kapten Inter Ternyata Doyan Makanan Indonesia

Bola.com, Milan - Kapten Inter Milan, Andrea Ranocchia, ternyata menyukai makanan Indonesia. Hal itu diungkapkannya saat menghadiri pavilion Indonesia di Pameran Universal yang digelar di Milan.

Selain Ranocchia, acara tersebut juga dihadiri pelatih Inter, Roberto Mancini. Keduanya disambut perwakilan dari Keduataan Besar Indonesia untuk Italia, Agus Saptono.

"Selamat datang di pavilion Indonesia. Inter memiliki banyak penggemar di negara kami dan klub milik presiden Erick Thohir adalah salah satu klub yang dicintai di dunia. Kami senang menerima kunjungan dari Inter," ujar Agus, di situs resmi Inter.

Agus Saptono kemudian menunjukkan keapada Ranocchia dan Mancini keberagaman kebudayaan Indonesia, mulai dari tarian tradisional Bali, sebagai pulau paling terkenal di Indonesia. Selain itu, ada pula beragam makanan khas Indonesia.

"Rasa makanannya sangat enak. Ini pengalaman tentang Indonesia yang luar biasa. Makanannya luar biasa. Presiden (Erick Thohir) sangat dekat dengan kami. Ia selalu membicarakan ide-ide dan perasaannya dengan kami. Ia selalu ingin menang," ujar Ranocchia.

Sementara itu, Mancini mengaku tak asing dengan Indonesia. Ia pernah datang ke Tanah Air saat masih aktif sebagai pemain bersama Sampdoria.

"Pertama kali saya mengetahui Indonesia beberapa tahun lalu. Saya pergi ke sana di tahun 1995. Saya ingat bermain bersama Sampdoria di hadapan 100 ribu penonton. Makin banyak penggemar Inter di sana berkat presiden Thohir," ungkap Mancini.

Baca Juga:

Erick Thohir: Inter Bakal Lakukan Segala Cara Boyong Yaya

Banyak Buang Peluang, Inter Ditahan Imbang Chievo

Roberto Mancini: Inter Harus Lebih Berani!

Video Populer

Foto Populer