Sukses


5 Bintang Sepak Bola Pemilik Fobia Teraneh

Bola.com, Jakarta - Siapa saja bisa mengalami Fobia, tak terkecuali para bintang lapangan hijau. Berikut lima mantan dan bintang sepak bola yang memiliki Fobia aneh. Siapa saja?

Fobia atau yang juga dikenal dengan sebutan gangguan anexitas fobik merupakan ketakutan yang berlebihan terhadap sesuatu hal atau fenomena.

Dalam keadaan normal setiap orang memiliki kemampuan mengendalikan rasa takut. Akan tetapi bila seseorang terpapar terus menerus dengan subjek Fobia, hal tersebut berpotensi menyebabkan terjadinya fiksasi.

Fiksasi adalah suatu keadaan dimana mental seseorang menjadi terkunci, yang disebabkan oleh ketidak-mampuan orang yang bersangkutan dalam mengendalikan perasaan takutnya. Penyebab lain terjadinya fiksasi dapat pula disebabkan oleh suatu keadaan yang sangat ekstrem seperti trauma bom, terjebak lift dan sebagainya.

Bintang Vfl Bochum, Mikael Forssell mengaku fobia terhadap kucing. Pernah suatu ketika, seekor kucing berdiri di depan pintu mobilnya. Pemain berkebangsaan Finlandia itu tak berani mendekati mobilnya dan kemudian memutuskan absen latihan.

Sumber: Mirror

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

2 dari 6 halaman

Phil Jones

1. Phil Jones - Takut Naik Elevator di Negara Lain

Bek Manchester United, Phil Jones, mengaku takut naik elevator di negara lain. (Reuters/Carl Recine)

Pemain bertahan Manchester United, Phil Jones, memiliki ketakutan aneh. Dia tak berani menaiki elevator jika berada di negara lain.

Pemain berkebangsaan Inggris itu memilih menaiki beratus-ratus anak tangga ketimbang elevator jika Manchester United bertandang ke negeri orang, baik di Liga Champions mupun Liga Europa.

"Ketika berada di luar negeri, saya tak berani naik elevator. Saya berani naik elevator jika di Inggris. Saya hanya tak berani naik elevator di negara lain," ungkap Jones.

"Ketika masih kecil, saya dan keluarga pergi berlibur ke Yunani. Kami terjebak di elevator selama beberapa jam. Rasanya sangat mengerikan dan membuat saya trauma," ia menambahkan.

3 dari 6 halaman

Dennis Bergkamp

2. Dennis Bergkamp - Takut Naik Pesawat Terbang

Legenda Arsenal, Dennis Bergkamp, takut naik pesawat terbang. (Mirror)

Selama memperkuat Arsenal, Bergkamp tak pernah diikutsertakan ketika The Gunners bermain tandang di Liga Champions. Alasannya, pria asal Belanda itu takut naik pesawat terbang.

Semua berawal saat Bergkamp memperkuat Ajax Amsterdam pada tahun 1986. Bergkamp, yang ketika itu masih berusia 20-an tahun, menaiki pesawat kecil bersama para pemain Ajax lainnya.

Pesawat yang ditumpangi Bergkamp dan pemain Ajax melintasi Gunung Etna. Tiba-tiba pesawat itu masuk gumpalan awan panas dan berguncang hebat. Kejadian itu membuat Bergkamp gemetar sepanjang penerbangan.

Sehabis itu, Bergkamp punya deretan pengalaman yang makin membuatnya takut naik pesawat. Puncaknya adalah pada tahun 1994. Saat terbang ke Amerika Serikat (AS) bersama Timnas Belanda, seorang wartawan bercanda membawa bom.

Seluruh penumpang panik termasuk Bergkamp. Wartawan tersebut didenda dan dihukum penjara, sementara Bergkamp sudah mencapai klimaks ketakutan naik pesawat.

"Saya tak akan pernah lagi naik pesawat. Sudah cukup semuanya. Saya takkan pernah melakukannya lagi," ungkap Bergkamp.

4 dari 6 halaman

David Beckham

3. David Beckham - Takut Kodok

David Beckham takut dengan kodok. (Reuters/Albert Gea)

Beckham dikenal sebagai sosok pesepakbola tampan yang menjadi pujaan kaum hawa. Pria asal Inggris itu baru saja dinobatkan sebagai Pria Terseksi 2015 versi Majalah People.

Namun siapa sangka, dibalik segala ketampanannya, Beckham ternyata memiliki ketakutan yang kurang macho. Mantan penggawa Manchester United itu takut Kodok.

"Saya amat takut dengan kodok. Saya benar-benar tak menyukainya. Saya tak bisa bohong," ungkap Beckham.

"Sewaktu kecil, saya melihat Kodok berwarna oranye. Kami diberitahu bahwa hewan itu berbahaya. Sejak saat itu, saya takut dengan Kodok," ia menambahkan.

5 dari 6 halaman

Matt Holland


4. Matt Holland - Takut Kucing dan Anjing

Matt Holland mengaku takut dengan kucing dan anjing

Holland memiliki rekor tampil di 223 pertandingan beruntun bersama Ipswich Town. Gelandang yang pensiun pada 2009 itu juga pernah menjadi kapten Charlton Athletic.

Namun, Holland tidak setangguh di lapangan jika bertemu anjing dan kucing. Ya, Holland fobia terhadap kedua binatang tersebut.

"Anjing dan kucing benar-benar membuat saya takut. Tapi, kuda tidak terlalu mengganggu saya," tegas Holland.

6 dari 6 halaman

Peter Crouch

5. Peter Crouch - Takut Terlalu Tinggi

Dengan tinggi badan 201cm, Crouch merupakan salah satu   pesepakbola tertinggi sepanjang sejarah. (Reuters/Carl Recine)

Dengan tinggi badan 201cm, Crouch merupakan salah satu pesepakbola tertinggi sepanjang sejarah. Namun, tahukah Anda kalau mantan striker Liverpool itu punya fobia memiliki badan terlalu tinggi. Ya, hal tersebut diungkapkan mantan pelatih Crouch di Aston Villa, Graham Taylor.

Usai merekrut Crouch dari Portsmouth pada 2002, Taylor mengatakan, "Masalah utama yang dihadapi Crouch adalah dia masih takut karena terlalu tinggi. Saya turut bersimpati untuk dia. Saran saya untuk Crouch, lupakan itu semua dan berpikirlah untuk mencetak gol."

Video Populer

Foto Populer