Sukses


Punya 3 Modal Bagus, Marchisio Yakin Juventus Singkirkan Munchen

Bola.com, Turin - Bayern Munchen menjadi satu di antara tim favorit di Liga Champions musim ini. Bukan tanpa alasan, karena skuat Josep Guardiola tampil konsisten sepanjang 2015-2016, baik di Bundesliga maupun Liga Champions. Namun, bersua Juventus pada babak 16 Besar mendatang, FC Hollywood layak waspada jika tak ingin kehilangan kans merengkuh trofi jawara.

Juventus akan menjadi tuan rumah terlebih dulu pada Leg 1 di Juventus Stadium, Turin, Selasa (23/2/2016) dan giliran Bayern Munchen menjadi raksasa Italia itu tiga pekan berselang. Bukan pekerjaan mudah bagi Arjen Robben dkk untuk melewati peraih scudetto musim lalu itu.

Ancaman sudah telontar dari gelandang Juventus, Claudio Marchision. Seperti dilansir Calciomercato.it, Minggu (17/1/2016), penggawa timnas Italia itu menilai, timnya memiliki minimal tiga modal untuk mengangkangi Bayern Munchen. Ia mengakui, di level persona, skuat lawan terhitung padat. Namun justru itu pula yang menjadi keuntungan Juventus.

"Kami percaya tak akan mudah menyingkirkan Bayern Munchen, karena mereka punya segudang pemain hebat. Tapi bukan berarti kami tak memiliki kans. Spirit tim sungguh luar biasa, dan kami akan memaksimalkan itu," tegas Marchisio, jagoan asli kelahiran Turin.

Ia menilai, Juventus punya tiga modal utama untuk menaklukkan Bayern Munchen di kancah 16 Besar Liga Champions. Faktor utama tak lain kemampuan dan konsistensi permainan di level Serie A. Statistik mengungkapkan, Juventus selalu menang dalam lima partai terakhir di Liga Italia Serie A. Kondisi itu pula yang membuat mereka layak berada di peringkat tiga klasemen sementara, berselisih lima poin dari Napoli yang ada di puncak dengan koleksi 44 angka.

Menurut Marchisio, faktor stabilitas permainan itu pula yang menjadi modal paling besar untuk menghadapi soliditas Die Roten. "Mereka punya segalanya untuk mengalahkan kami. Tapi jangan lupa, kami juga punya banyak cara untuk menundukkan mereka. Intinya, kami akan memanfaatkan momentum permainan yang terus membaik," tuturnya.

Modal berikut yang bisa membawa Juventus unggul atas Munchen adalah kepercayaan diri yang terus meninggi. Saat ini, Juventus tercatat sudah 16 partai tak terkalahkan secara beruntun di kompetisi Eropa. Rinciannya, 10 menang dan 6 seri. Sayang, kekalahan terakhir Bianconeri justru datang kala menjamu Bayern Munchen, pada April 2013.

Saat itu, Juventus bersua Bayern Munchen pada laga perempatfinal musim 2012/2013. Tim berjuluk La Vecchia Signora ini takluk dengan skor 0-2, baik di kandang maupun tandang. "Itu memori yang tak mengenakkan. Tapi sekarang suasananya beda, dan tentu saja kami punya kans besar untuk terus melaju," tegas Marchisio.

Juventus masih memiliki benefit, yakni hanya dua kalah dalam 45 laga kandang terakhir di level Eropa, termasuk di fase kualifikasi. Lagi-lagi, dua kekalahan lahir dari pertemuan kontra Bayern Munchen, yakni pada musim 2004-2005 dan 2012-2013. Beruntung, kali ini rekor pertemuan armada Allegri dengan tim asal Bundesliga terhitung bagus, yakni 14 menang, 3 seri dan 5 kekalahan, di semua kompetisi Eropa.

Kubu Bayern Munchen sudah menaikkan kewaspadaan mereka. Gelandang Thomas Mueller mengakui, status Juventus yang menjadi runner-up tahun lalu, memberi catatan tersendiri. "Musim ini mungkin mereka agak lemah, tapi beberapa partai terakhir membuktikan mereka sudah bangkit. Kami tak mudah melibas mereka," katanya.

Sumber: Calciomercato.it, Bild.de

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer