Sukses


Joachim Low Akui Jerman Kerepotan Kalahkan Ukraina

Bola.com, Lille - Jerman menang 2-0 atas Ukraina pada laga pertama Grup C Piala Eropa 2016, Senin (13/6/2016) dini hari WIB. Meski mendulang poin penuh, pelatih Jerman, Joachim Low, mengakui anak asuhnya dipaksa bekerja keras untuk meraih hasil tersebut.

Bermain di Stade Pierre-Mauroy, Lille, Jerman tampil dominan sejak bola digulirkan. Berdasarkan statistik di situs resmi UEFA, Nationalelf mencatatkan 63 persen penguasaan bola berbanding 37 persen milik Ukraina.

Tak hanya itu, Jerman juga memperoleh sembilan peluang emas dari 18 kesempatan. Bahkan, salah satu peluang, yakni tendangan Toni Kroos pada menit ke-52 menerpa tiang gawang. Sementara itu, Ukraina hanya melepaskan tujuh tembakan di mana tiga yang mengarah ke gawang.

Jerman pun berhasil membuka keunggulan pada menit ke-19 melalui sundulan Shkodran Mustafi. Die Mannschaft baru mampu menggandakan keunggulan pada menit ke-90+2.

Umpan silang Mesut Ozil dari sisi kiri sukses dikonversikan Bastian Schweinsteiger menjadi gol dengan tendangan kaki kanan. Hingga laga usai, skor 2-0 untuk kemenangan Jerman tetap bertahan.

"Pertandingan hari ini berjalan intens dan dalam tempo cepat. Pada babak pertama kami mengalami beberapa masalah dalam serangan, kehilangan bola dan memungkinkan mereka untuk melakukan serangan balik," kata Low di situs resmi UEFA.

"Pada babak kedua kami tampil dengan sangat baik, mempertahankan bentuk permainan dan menjaga bola dengan baik. Kami tampil dominan, tetapi tidak mudah membongkar pertahanan Ukraina yang tampil apik. Namun kami menemukan solusi dan secara keseluruhan saya sangat puas," paparnya.

Kemenangan ini membuat Jerman untuk sementara bercokol di puncak Grup C dengan mendulang tiga poin. Sedangkan Ukraina menempati dasar grup dengan tak memiliki satu poin pun.

Sumber: UEFA

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer