Sukses


Jalani Debut di Liga Prancis, Balotelli Cetak 2 Gol

Bola.com, Nice - Penyerang Mario Balotelli seakan menemukan kembali nalurinya dalam mencetak gol bersama klub Nice. Pemain berkebangsaan Italia itu menciptakan 2 gol ke gawang Marseille pada laga debut di Ligue 1 2016-2017, Minggu (11/9/2016).

Balotelli hanya butuh 7 menit untuk menciptakan gol debut di Ligue 1. Mantan penggawa Manchester City dan Liverpool itu menciptakan gol tersebut melalui titik putih setelah Jean Michel dijatuhkan Wiliam Vainqueur di kotak terlarang.

Gol kedua Balotelli lahir pada menit ke-78. Kali ini, Super Mario menciptakan golnya melalui tandukan ke pojok kanan gawang Marseille yang dijaga oleh Yohann Pele setelah memanfaatkan umpan silang Ricardo Pereira.

Nice menutup pertandingan dengan kemenangan 3-2. Satu gol Nice lainnya dicetak Wylan Cyprien pada menit ke-87. Kedua gol balasan Marseille diciptakan Florian Thauvin (14') dan Batefimbi Gomis (72').

Sepasang gol tersebut bagaikan angin segar di karier Balotelli. Pasalnya dalam dua musim terakhir, performa Super Mario menurun drastis. Sepanjang musim 2014-2015, dia hanya mampu menciptakan 4 gol bersama Liverpool dari 28 pertandingan.

Balotelli kemudian dipinjamkan oleh Liverpool ke AC Milan selama semusim. Namun, mantan penggawa Inter Milan itu hanya mampu membukukan 3 gol dari 23 pertandingan.

"Bergabung bersama Liverpool adalah keputusan terburuk dalam hidup saya. Terlepas dari fans yang luar biasa dan beberapa pemain yang memiliki hubungan baik dengan saya, saya tak menyukai klub ini," ujar Balotelli.

"Saya memiliki dua manajer di Liverpool, Brendan Rodgers dan Jurgen Klopp. Saya tak menyukai metode dan sikap mereka. Saya tak pernah merasa kerasan di sana," dia menyambung.

Mario Balotelli berpeluang menambah pundi golnya saat Nice berhadapan melawan Schalke 04 pada laga perdana Grup I Liga Europa 2016-2017 yang berlangsung di Stadion Allianz Riviera, (15/9/2016).

Sumber: ESPN

  • Mario Balotelli adalah pemain sepak bola profesional Italia yang bergabung dengan klub Liga Premier Italia dan tim nasional Italia.
    Mario Balotelli adalah pemain sepak bola profesional Italia yang bergabung dengan klub Liga Premier Italia dan tim nasional Italia.
    Mario Balotelli adalah pemain sepak bola profesional Italia yang bergabung dengan klub Liga Premier Italia dan tim nasional Italia.

    Mario Balotelli

  • Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana
    Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana
    Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana

    Liverpool

  • Nice

  • Marseille

Video Populer

Foto Populer