Sukses


Soal Serge Gnabry, Bremen Buat Bayern Munchen Gigit Jari

Bola.com, Bremen - Eksekutif Olah Raga Werder Bremen, Frank Baumann, menegaskan pihaknya tak berniat untuk menjual Serge Gnabry pada bursa transfer Januari 2017.

"Kami tentu saja tak akan membiarkannya pergi setelah beberapa bulan bergabung. Dia juga tak ingin hengkang dan saya sangat yakin soal itu," kata Baumann kepada Kreiszietung.

"Kami membutuhkan Serge pada Tahun Baru. Tak ada yang harus dikatakan soal ketertarikan Bayern Munchen," ucap Baumann.

Gnabry dalam beberapa hari terakhir dikaitkan dengan rencana kepindahannya ke Bayern Munchen. Kubu Allianz Arena bertekad mengamankan jasa pemain 21 tahun tersebut usai terkesan dengan permainannya ketika membela tim nasional Jerman.

Gnabry tampil mengesankan dalam debutnya bersama Der Panzer di laga Kualifikasi Piala Dunia 2018. Gnabry sukses mencetak tiga gol dan membantu Jerman meraih kemenangan 8-0 atas San Marino (11/11/2016).

Tiga gol tersebut menjadi prestasi tersendiri bagi Gnabry. Sebab, Gnabry menjadi pemain Jerman pertama dalam 40 tahun terakhir setelah Dieter Muller yang mampu mencetak trigol dalam laga debut.

Serge Gnabry bergabung dengan Werder Bremen dari Arsenal pada 31 Agustus 2016. Sejauh ini, pemain berpostur 173 cm itu sudah tampil dalam sembilan laga dan mencetak empat gol di berbagai ajang untuk Die Werderaner.

Sumber: ESPN

Video Populer

Foto Populer