Sukses


Prediksi AC Milan Vs Crotone di Stadion San Siro

Bola.com, Milan - AC Milan akan menghadapi tim penghuni zona degradasi, Crotone, pada giornata ke-15 Serie A yang akan berlangsung di San Siro, Minggu (4/12/2016). Rossoneri akan terus menguntit Juventus dan berpeluang menyalip AS Roma jika mampu meraih kemenangan atas tamunya tersebut.

Giornata ke-15 Serie A dapat menjadi momentum Rossoneri untuk naik peringkat. Pasalnya, Roma yang saat ini menempati peringkat kedua akan menjalani laga sulit menghadapi rival sekota, Lazio (4/12/2016).

Pelatih Il Diavolo Rosso, Vincenzo Montella, menolak untuk meremehkan lawannya yang menghuni zona degradasi. Menurut Montella, mengalahkan Crotone sama sulitnya dengan mengalahkan Juventus.

"Tiga poin dari laga melawan Crotone sama pentingnya dengan tiga poin saat melawan Juventus. Kami harus fokus dan disiplin untuk bisa meraih kemenangan," ungkap Montella

Pada laga menghadapi Crotone, Montella kembali berharap kepada Suso yang menjadi bintang Rossoneri pada beberapa laga terakhir. Mantan pemain Liverpool tersebut terus menunjukkan performa yang meningkat dari satu pertandingan ke pertandingan yang lain. Di lini depan, Gianluca Lapadula semakin mendapat kepercayaan diri usai mencetak dua gol pada laga melawan Empoli.

Satu hal yang dapat mengganggu langkah Milan adalah isu non teknis yang melibatkan proses akuisisi klub. Saat ini, Montella terancam tidak akan mendapat anggaran belanja pada bursa transfer Januari karena belum ada kejelasan dari pihak investor.

Meskipun begitu, Montella berharap skuat Milan dapat terus berkonsentrasi dan menjaga kesolidan tim untuk meraih target pada musim 2016/17.

"Para pemain harus berkonsentrasi di lapangan, terhadap pertandingan yang mereka jalankan. Tidak ada gunanya memikirkan hal yang belum terjadi," ungkap Montella mengomentari isu seputar proses akuisis klub. 

Pertemuan terakhir kedua tim terjadi pada Desember 2015, di ajang Coppa Italia. Saat itu, Rossoneri harus melalui babak tambahan untuk mengamankan kemenangan dengan skor 3-1.

Prakiraan Pemain
AC Milan: Gianluigi Donnarumma; Ignazio Abate, Gustavo Gomez, Alessio Romagnoli, Mattia De Sciglio; Mario Pasalic, Manuel Locatelli, Matias Fernandez; Suso, Gianluca Lapadula, Giacomo Bonaventura

Crotone: Alex Cordaz; Aleandro Rosi, Federico Ceccherini, Gianmarco Ferrari, Djamel Mesbah; Marcus Rohden, Andrea Barberis, Lorenzo Crisetig, Raffaele Palladino; Marcello Trotta, Diego Falcinelli

Head to Head
02/12/2015 AC Milan 3-1 Crotone (Coppa Italia)

Lima Laga Terakhir AC Milan
26/10/2016 Genoa 3-0 AC Milan (Serie A)
30/10/2016 AC Milan 1-0 Pescara (Serie A)
06/11/2016 Palermo 1-2 AC Milan (Serie A)
21/11/2016 AC Milan 2-2 Inter Milan (Serie A)
27/11/2016 Empoli 1-4 AC Milan (Serie A)

Lima Laga Terakhir Crotone
27/10/2016 Fiorentina 1-1 Crotone (Serie A)
30/10/2016 Crotone 2-0 Chievo Verona (Serie A)
07/11/2016 Inter Milan 3-0 Crotone (Serie A)
20/11/2016 Crotone 0-2 Torino (Serie A)
27/11/2016 Crotone 1-1 Sampdoria (Serie A)

Persentase Bola.com:
AC Milan 70-30 Crotone

Sumber: Berbagai Sumber

Video Populer

Foto Populer