Sukses


Bayern Munchen Tembus Semifinal Setelah Singkirkan Schalke

Bola.com, Munchen - Bayern Munchen menang 3-0 atas Schalke 04 pada laga perempat final DFB Pokal di Allianz Arena, Rabu (1/3/2017). Hasil ini membuat The Bavarians berhak lolos ke semifinal.

Bayern pun berpeluang mempertahankan gelar juara DFB Pokal yang diraih pada musim lalu, sekaligus menambah koleksi titel juara di ajang ini menjadi 19 trofi.

Tampil di hadapan pendukung sendiri, Die Roten langsung melancarkan serangan. Pada menit ke-3, Robert Lewandowski mampu membawa Bayern Munchen unggul lebih dulu, setelah bola hasil sepakan kaki kirinya sukses mengelabui kiper Schalke 04, Ralf Fahrmann.

Masuk menit ke-16, Thiago Alcantara mencatatkan namanya di papan skor sekaligus menggandakan keunggulan Die Bayern. Umpan lambung Lewandowski dari sisi kiri mampu dituntaskan Thiago menjadi gol dengan sundulan.

Bayern Munchen berhasil mencetak gol ketiga pada menit ke-29. Bola hasil sepakan keras kaki kanan Lewandowski yang memanfaatkan umpan silang Franck Ribery, menghujam deras gawang Schalke 04.

Tim tamu masih kesulitan membangun serangan. Alhasil, skor 3-0 untuk keunggulan Bayern Munchen bertahan hingga jeda.

Pada interval kedua, Bayern tak mengendurkan serangan. Juan Bernat memiliki kesempatan untuk memperbesar keunggulan The Bavarians pada menit ke-48. Namun, bola hasil tendangan kaki kiri Bernat masih dapat dihentikan penjaga gawang.

Schalke 04 harus bermain dengan 10 orang pada menit ke-77 setelah Holger Badstuber diganjar kartu kuning kedua. Badstuber terpaksa menyudahi laga lebih awal karena melakukan pelanggaran keras terhadap Javi Martinez.

Unggul jumlah pemain, Bayern Munchen tampil mendominasi. Akan tetapi, sampai peluit berbunyi panjang tanda laga usai, skor 3-0 untuk kemenangan Bayern tetap bertahan.

Susunan pemain:
Bayern Munchen (4-2-3-1): 1-Manuel Neuer; 13-Rafinha, 5-Mats Hummels (18-Juan Bernat 46'), 8-Javi Martinez, 27-David Alaba; 14-Xabi Alonso, 23-Arturo Vidal (32-Joshua Kimmich 76'); 10-Arjen Robben, 6-Thiago Alcantara, 7-Franck Ribery (29-Kingsley Coman 67'); 9-Robert Lewandowski.

Pelatih: Carlo Ancelotti (Italia)

Schalke 04 (3-5-2): 1-Ralf Fahrmann; 4-Benedikt Howedes, 24-Holger Badstuber, 31-Matija Nastasic; 21-Alessandro Schopf, 17-Benjamin Stambouli, 10-Nabil Bentaleb, 8-Leon Goretzka, 6-Sead Kolasinac (20-Thilo Kehrer 60'); 7-Maximilian Meyer (18-Daniel Caligiuri 46'), 19-Guido Burgstaller.

Pelatih: Markus Weinzierl (Jerman)

Wasit: Daniel Siebert

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer