Sukses


Hasil Pertandingan Liga Europa: Manchester United dan Ajax Lolos

Bola.com - Delapan klub telah bertanding pada pertandingan leg kedua babak perempat final Liga Europa pada Kamis (20/4/2017) waktu setempat. Manchester United dan Ajax tercatat sebagai dua klub elite Eropa yang berhasil memastikan tempat mereka di babak semifinal. Pertandingan perempat final Liga Europa musim 2016-17 terbilang menarik karena tiga dari empat pemenang harus ditentukan melalui babak tambahan.

Manchester United harus melewati babak tambahan setelah kembali bermain dengan skor 1-1 menghadapi Anderlecht. Pada pertemuan pertama di Brussel, Manchester United juga mengakhiri laga dengan skor 1-1. Pada babak tambahan, Marcus Rashford tampil sebagai penyelamat Manchester United berkat golnya pada menit ke-107. Gol tersebut memastikan kemenangan The Red Devils dengan agregat total 3-2.

Namun kemenangan Manchester United harus dibayar mahal karena mereka kehilangan dua pemain akibat mengalami cedera di tengah pertandingan, yaitu Marcos Rojo dan Zlatan Ibrahimovic.

Klub dari Belanda, Ajax, harus menunggu hingga pertandingan benar-benar berakhir untuk memastikan kelolosan mereka ke babak semifinal. Ajax membawa modal keunggulan agregat 2-0 pada pertemuan pertama menghadapi Schalke. Pada laga tandang, Schalke tampil prima ketika mampu unggul 2-0 pada waktu normal pertandingan. Alhasil, pertandingan pun dilanjutkan ke babak tambahan. Namun Ajax berada dalam posisi yang kurang menguntungkan karena bermain dengan sepuluh pemain akibat dua kartu kuning yang diterima Joel Veltman.

Harapan Ajax sempat hancur ketika Daniel Caligiuri mencetak gol untuk Schalke dan menjadikan kedudukan menjadi 3-0. Namun Ajax menolak menyerah. Skuat asuhan Peter Bosz bangkit dan berhasil membuat dua gol melalui Nick Viergeyer dan Amin Younes. Pertandingan berakhir dengan skor 3-2 untuk kemenangan Schalke, namun Ajax berhak ke semifinal karena unggul 4-3 pada agregat total.

Wakil Spanyol, Celta Vigo, menjadi satu-satunya tim di Liga Europa yang lolos ke semifinal tanpa harus melewati babak tambahan. Menghadapi Genk dari Belgia, Celta Vigo mampu mengakhiri laga dengan kedudukan imbang, 1-1. Hasil ini membuat Celta berhak melaju ke semifinal karena unggul 4-3 pada agregat total. Pada pertemuan pertama di Spanyol, Celta menang dengan skor 3-2.

Laga paling ketat terjadi di Vodafone Arena, Istanbul, yang mempertemukan Besiktas dengan Olympique Lyon. Besiktas yang tertinggal dengan agregat 1-2, mampu menyamakan kedudukan lewat kemenangan 2-1. Agregat akhir menjadi 3-3 dengan kedua tim masing-masing mencetak satu gol dalam laga tandang. Pemenang pertandingan belum bisa ditentukan lewat babak tambahan setelah kedua tim sama-sama gagal menghasilkan gol. Pemenang pun ditentukan lewat babak adu penalti.

Hasil Pertandingan

Manchester United 2-1 Anderlecht
Pencetak Gol: Henrikh Mkhitaryan 10', Marcus Rashford 107' - Sofiane Hanni 32'
Agregat: 3-2

Schalke 3-2 Ajax
Pencetak Gol: Leon Goretzka 53', Guido Burgstaller 56', Daniel Caligiuri 101' - Nick Viergever 111', Amin Younes 120'
Agregat: 3-4

Genk 1-1 Celta Vigo
Pencetak Gol: Leandro Trossard 67' - Pione Sisto 63'
Agregat: 3-4

Besiktas 2-1 Lyon
Pencetak Gol: Anderson Talisca 27', 58' - Alexandre Lacazette 34'
Agregat: 3-3
Adu Penalti: 6-7

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer