Sukses


Jadwal Pertandingan Serie A: Seru di Roma dan Perseteruan 2 Milan

Bola.com, Roma - Giornata 36 menjadi final bagi dua tim yang sedang beradu cepat meraih scudetto, yakni Juventus dan AS Roma. Laga 'pamungkas' tersebut bakal tersaji di Stadion Olimpico Roma, markas AS Roma, pada Senin (15/5/2017) dini hari WIB.

Saat ini Juventus berada di puncak klasemen sementara Liga Italia Serie A 2016-2017 dengan koleksi 85 poin. AS Roma berada di peringkat dua berbekal 78 angka. Juventus cukup meraih hasil seri untuk memastikan gelar juara.

AS Roma mendapat beban berat karena wajib meraih tiga poin. Jika seri atau kalah, I Lupi bakal menyaksikan sang musuh bebuyutan berpesta di markas mereka.

Tak hanya itu, hasil seri atau kalah akan mengancam posisi AS Roma. Saat ini AS Roma hanya unggul satu angka dari Napoli, yang akan bertemu Torino. Napoli mengejar area dua besar agar bisa lolos langsung ke fase grup Liga Champions.

Pada musim depan, Liga Italia Serie A mendapat jatah dua tim yang lolos langsung ke fase grup Liga Champions. Peringkat tiga di klasemen akhir, harus melalui babak play-off agar bisa melangkah ke fase grup.

Persaingan seru berebut jatah zona Eropa juga menjadi 'hidangan' duo Milan, AC Milan dan Inter Milan. Dua tim berjarak tiga tim, dengan AC Milan berada di peringkat enam klasemen sementara. Pemilik posisi ke-6 Serie A mendapat jatah kualifiksai III Liga Europa 2017-2018.

Ragam situasi tersebut membuat Liga Italia Serie A pekan ini tak hanya mengibarkan bendera perang AS Roma kontra Juventus. Peta lain adalah perebutan posisi, terutama menuju kasta Eropa musim depan.

Berikut ini jadwal pertandingan Liga Italia Serie A 13 - 15 Mei 2017

2 dari 2 halaman

Jadwal Pertandingan

13 Mei 2017
Fiorentina Vs Lazio

14 Mei 2017
Atalanta Vs AC Milan
Inter Milan Vs Sassuolo
Bologna Vs Pescara
Cagliari Vs Empoli
Crotone Vs Udinese
Palermo Vs Genoa
Sampdoria Vs Chievo Verona
Torino Vs Napoli

15 Mei 2017
AS Roma Vs Juventus

Sumber: Tuttosport

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer