Sukses


Hasil Lengkap Pertandingan UEFA Nations League Tadi Malam

Jakarta - Timnas Portugal memetik kemenangan 3-2 atas Polandia dalam lanjutan UEFA Nations League di Stadion Slaski, Chorzow, Polandia, Jumat (12/10/2018) dinihari WIB. Kemenangan ini diraih Portugal dengan susah payah.

Portugal tampil tanpa Cristiano Ronaldo (CR7)0 di laga kedua mereka di UEFA Nations League ini. Pelatih timnas Portugal, Fernando Santos memilih meninggalkan Ronaldo menyusul kasus perkosaan yang diduga dilakukan CR7.

Bermain di kandang lawan, gawang timnas Portugal bobol lebih dulu lewat gol Kryztof Piatek di menit 18. Kebobolan satu gol, Selecao das Quinas -julukan timnas Portugal- bangkit.

Portugal memborong tiga gol masing-masing lewat Andres Silva (31'), gol bunuh diri Kamil Gilik (42'), dan gol Bernardo Silva (52'). Polandia memperkecil ketinggalan setelah Jakub Blaszczykowski menciptakan gol di menit 77.

Berkat kemenangan atas Polandia, Portugal memimpin Grup 3 Liga A di UEFA Nations League dengan total enam poin. Pada pertandingan berikutnya, Portugal akan menghadapi Italia, Senin (15/10/2018).

 

 

2 dari 3 halaman

Rusia 0-0 Swedia

Sementara itu, Rusia harus puas bermain imbang 0-0 dengan Swedia. Kedua tim tergabung di Liga B pada UEFA Nations League.

Hasil ini membuat posisi Swedia terjepit. Pasalnya, mereka berada di posisi juru kunci Grup 2 di Liga B pada UEFA Nations League kali ini.

Sebaliknya bagi Rusia, hasil ini terbilang aman. Rusia masih duduk di puncak klasemen dengan empat poin, unggul satu poin di atas Turki.

 

3 dari 3 halaman

Berikut hasil lengkap UEFA Nations League tadi malam

Liga A

Polandia 2-3 Portugal

Liga B

Rusia 0-0 Swedia

Liga C

Israel 2-1 Skotlandia

Lithuania 1-2 Rumania

Montenegro 0-2 Serbia

Liga D

Kepulauan Faroe 0-3 Azerbaijan

Kosovo 3-1 Malta

Video Populer

Foto Populer