Sukses


Inter Milan Tersungkur di Markas Atalanta

Jakarta Atalanta mengakhiri rentetan tujuh kemenangan beruntun Inter Milan di Serie A. Atalanta melumat Inter 4-1 pada laga pekan 12 Serie A di Stadion Atleti D'Azzurri, Minggu (11/11/2018) malam WIB.

Kekalahan ini membuat Inter Milan gagal kembali ke posisi dua klasemen Serie A. Inter disalip Napoli yang semalam menang. Inter mendapat 25 poin, tertinggal tiga angka dari Napoli. Sedangkan Atalanta naik ke urutan enam dengan 18 angka.

Berkunjung ke markas Atalanta, Inter tak menurunkan kekuatan penuh Radja Nainggolan, Sime Vrsaljko dan Stefan de Vrij diistirahatkan. Absennya pemain-pemain kunci membuat Inter keteteran menghadapi Atalanta.

Laga baru berjalan tiga menit, Atalanta sudah mendapat peluang emas. Sepakan Duvan Zapata susah payah ditepis kiper Samir Handanovic. Bola muntah disambar Hans Hateboer, namun lagi-lagi bisa digagalkan Handanovic.

Atalanta akhirnya bisa unggul di menit sembilan. Robin Gosens mengirim umpan tarik ke kotak penalti. Hateboer yang tanpa kawalan dengan mudah menceploskan bola ke gawang Inter.

Beberaa menit berselang, Atalanta nyaris menambah gol. Umpan Papu Gomez membentur Danilo D'Ambrosio sehingga bola mengarah ke gawang Inter. Beruntung bagi Inter, bola masih mengenai tiang gawang.

Gelandang Josip Ilicic membuang peluang emas menggandakan keunggulan Atalanta di menit 22. Sepakannya bisa digagalkan oleh Handanovic.

Inter Milan praktis cuma mendapat satu pelaung di babak pertama kala tembakan Mauro Icardi masih melesat dari sasaran di menit 28.

Atalanta seharusnya bisa menambah gol lagi di akhir babak pertama. Peluang Rafael Toloi dengan cemerlang dipatahkan Handanovic.

2 dari 2 halaman

Babak Kedua

Meski banyak tertekan di babak pertama, Inter Milan justru malah mampu menyamakan skor dua menit setelah jeda lewat penalti Icardi. Wasit memberikan penalti setelah Gianluca Mancini menyentuh bola dengan tangan di kotak terlarang.

Mancini membayar lunas kesalahannya dengan membawa Atalanta unggul lagi di menit 62. Mancini mencetak gol usai menuntaskan umpan tendangan bebas Ilicic.

Inter nyaris menyamakan skor di menit 86. Umpan silang Ivan Perisic sayangnya gagal dikonversi menjadi gol oleh Icardi. Bola melenceng dari gawang Atalanta.

Kegagalan Icardi harus dibayar mahal. Atalanta menambah gol di menit 88. Kembali umpan tendangan bebas Ilicic membuah gol. Kali ini bola disundul oleh Berat Djimsiti.

Inter makin terpuruk setelah Marcelo Brozovic menerima kartu kuning kedua di menit 90. Unggul jumlah pemain, Atalanta menambah satu gol lagi melalui Gomez. Tendangan melengkungnya mengecoh Handanovic.

Sumber Liputan6.com

Video Populer

Foto Populer