Sukses


Diincar Inter Milan, Arjen Robben Lebih Sreg ke PSV?

Jakarta - Arjen Robben di ambang pintu keluar Bayern Munchen. Setelah satu dekade memperkuat FC Hollywood sejak didatangkan dari Real Madrid 2009 lalu, Robben berniat mencari klub baru. 

Seperti dilansir Fourfourtwo, sang winger membuka diri terhadap tim manapun. Namun dia mengaku telah mendapatkan tawaran dari salah satu klub asal Italia, Inter Milan. Pemain yang baru sembuh dari cedera panjang itu senang dan akan mempertimbangkannya.

"Saya bangga, senang (mendapat tawaran)," kata Robben. 

"Beberapa minggu yang sibuk belakangan ini, utamanya ayah saya yang juga menjadi agen saya, tapi senang mendengar Anda tahu kalau ada klub yang tertarik," kata Robben. 

Bagi Arjen Robben, masa depannya masih terbuka lebar. Karena itu, dia tidak mau gegabah dalam menetapkan pilihan. Untuk sementara, dia akan menampung setiap tawaran yang datang. 

"Saya masih menunggu, saya juga ingin menunggu. Saya ingin fokus recovery dan kembali ke sepak bola lagi dan saya tidak tahu kapan, tapi saya harus buat keputusan," bebernya. 

Kontrak Robben bersama Bayern Munchen bakal usai pada akhir musim ini. Namun Robben enggan menganggur terlalu lama. Dia ingin segera mendapatkan klub baru. 

"Saya tidak ingin menunggu hingga akhir musim sebab saya juga punya keluarga, jadi saya harus buat sedikit rencana. Saya merasa beruntung dan senang melihat ketertarikan tim."

Saksikan siaran langsung pertandingan-pertandingan Premier League, La Liga, Ligue 1, dan Liga Europa di sini.

2 dari 2 halaman

Condong ke PSV?

Selain Inter Milan, tim asal Belanda, PSV Eindhoven juga tertarik mendatangkan Robben.

Sebelumnya Robben pernah memperkuat tim ini sebelum pindah ke Chelsea 2004 lalu. Spekulasi semakin liat setelah Robben terlihat menyaksikan latihan PSV di Doha, Qatar.

"Saya mengunjungi mereka karena saya punya sahabat di sana. (Pelatih kepala) Mark (Van Bommel) adalah teman baik saya. Kami bermain bersama di PSV, Bayern dan timnas. Saya hanya melihat latihan mereka bersama beberapa teman baik saya," beber Robben. 

Saksikan juga video menarik di bawah ini:

 

Video Populer

Foto Populer