Sukses


Hanoi Meledak Setelah Timnas Vietnam Lolos ke Perempat Final Piala Asia 2019

Bola.com, Hanoi - Fans Timnas Vietnam punya banyak alasan yang membuat mereka bersuka cita dalam satu tahun terakhir ini. Yang terbaru, mereka kembali ke jalan, turun merayakan keberhasilan the Golden Dragons lolos ke perempat final Piala Asia 2019.

Jalanan di kota-kota besar di Vietnam, semisal seperti di Hanoi dan Ho Chi Minh kembali memerah. Ribuan suporter setia Timnas Vietnam turun ke jalan, membunyikan klakson kendaraan bermotor mereka, mengibarkan bendera negara, dan meneriakkan pekikan kegembiraan.

"Ledakan" itu terjadi beberapa saat setelah Que Ngoc Hai dkk. memenangi adu penalti atas Yordania di Al Maktoum Stadium, Dubai, Minggu malam WIB (20/1/2019).

Permainan yang berjalan imbang 1-1 hingga 90 pertandingan dilanjutkan dengan extra time. Namun, tak ada gol tercipta pada babak perpanjangan waktu, hingga laga harus diakhiri dengan adu penalti.

Sukacita dengan turun ke jalan jadi selebrasi khas fans Vietnam belakangan ini dalam merayakan keberhasil timnas kesayangan. Tepatnya, dimulai pada awal tahun lalu, ketika Timnas Vietnam U-23 memastikan tampil di final Piala AFC U-23 2018.

Kendati akhirnya kalah di final, tim asuhan Park Hang-seo itu tetap mendapat sambutan luar biasa dari suporter setia. Selebrasi itu berlanjut saat Vietnam mampu melaju ke semifinal Asian Games 2018, dan jadi juara Piala AFF 2018.

Alhasil, aparat keamanan harus bekerja ekstra keras untuk memastikan kondisi tetap kondusif lantaran jalanan di Vietnam praktis macet total akibat konvoi yang dilakukan puluhan ribu fans the Golden Stars.

Kepolisian Vietnam tetap memberlakukan berbagai larangan, semisal membakar benda-benda termasuk menyalakan flare dalam prosesi perayaan.

Konvoi dalam skala lebih besar diprediksi akan kembali dilakukan suporter di jalanan jika Timnas Vietnam mampu menang di perempat final Piala Asia 2019, mengalahkan pemenang di antara duel Jepang versus Arab Saudi.

Sumber: VFF

Video Populer

Foto Populer