Sukses


Hajar Barcelona, Liverpool Masuk Daftar 6 Drama Comeback Paling Sensasional di Liga Champions

Bola.com, Jakarta - Liverpool melakukan comeback luar biasa. Kalah 0-3 pada leg pertama semifinal, The Reds menapakkan kaki ke final Liga Champions usah membantai Barcelona 4-0 di Stadion Anfield, Rabu (8/5/2019) dini hari WIB. Ini jadi momen comeback paling sensasional sepanjang sejarah turnamen.

Gol kemenangan Liverpool dicetak Divock Origi (menit 7 dan 79) serta Georginio Wijnaldum (54 dan 56). Tak ada yang mengira jika anak-asuh Jurgen Klopp bisa menghajar Barcelona.

Mereka kehilangan sejumlah pemain kunci. Salah satunya mesin gol, Mohamed Salah, yang cedera gegar otak di pentas Premier League akhir pekan lalu. Juga kompatriotnya di lini depan, Roberto Firmino, yang cedera.

Pekan lalu, tak ada satupun media membahas Liverpool. Fokus mereka tertuju pada Lionel Messi.

Ia mencetak dua gol ke gawang Liverpool di Camp Nou. Salah satunya tendangan jarak jauh yang memesona. Penyerang asal Argentina itu menggenapi 600 gol pribadi sepanjang kariernya.

Namun, pada leg kedua nama Messi tenggelam. Penyerang serep Liverpool, Divock Origi, jadi momok bagi lini pertahanan Barcelona. 

Pergantian pemain cerdas yang dilakukan Jurgen Klopp pada paruh kedua pertandingan menambah mimpi buruk bagi Barcelona. Gelandang tengah, Georginio Wijnaldum, meluluh lantahkan pertahanan The Catalan lewat sumbangsih dua golnya. 

Barcelona yang selama ini dikenal doyan mendominasi permainan dibuat mati kartu. Mereka dipaksa kerja keras meladeni permainan cepat Liverpool. Kreativitas lini depan juara La Liga musim ini itu tumpul.

Cerita kemenangan Liverpool masuk catatan buku sejarah Liga Champions. Menunjukkan keajaiban dalam sepak bola ada. Berikut cerita comeback sensasional lainnya yang disadur dari situs 90min.

Saksikan siaran langsung pertandingan-pertandingan Premier League, La Liga, Ligue 1, dan Liga Europa di sini

Saksikan cuplikan video gol-gol Liverpool ke gawang Barcelona di bawah ini:

2 dari 6 halaman

Ajax Vs Real Madrid 4-1 (2019)

Ajax adalah tim kejutan pada babak penyisihan Liga Champions musim ini. Mereka mampu menahan imbang Bayern Munchen dua kali. Namun demikian, mereka tak berdaya ketika bertemu juara bertahan Real Madrid setelah takluk 2-1 pada pertandingan pertama babak 16 besar di Amsterdam.

Namun, hasil yang sangat mengejutkan terjadi di Santiago Bernabeu. Hakim Ziyech mencetak gol pembuka di awal pertandingan sebelum pemain sayap David Neres keunggulan atas Los Blancos. Namun, pertandingan ini milik satu orang: Dusan Tadic.

Sang playmaker mencetak gol ke gawang Thibaut Courtois setelah sebelumnya membuat assist untuk gol Ziyech dan Neres. Gol hiburan dari Marco Asensio tidak cukup bagi Madrid karena Ajax bisa menambah gol lagi lewat Lasse Schone.

3 dari 6 halaman

AS Roma Vs Barcelona 3-0 (2018)

Kemenangan 4-1 di Camp Nou sepertinya akan membawa Barcelona melangkah ke babak semifinal musim lalu. Namun, pasukan Ernesto Valverde hancur lebur di Roma setelah tuan rumah melakukan salah satu comeback terbaik dalam sejarah Liga Champions.

Gol Edin Dzeko dan penalti Daniele de Rossi membuat Barcelona tertekan saat bermain di Olimpico. Di saat hampir meraih kemenangan, Barcelona harus gigit jari setelah sundulan Kostas Manolas bersarang di gawang Marc-Andre Ter Stegen.

4 dari 6 halaman

Barcelona Vs PSG 6-1 (2017)

Dalam hal membalikkan keadaan, ini adalah comeback terbaik dalam sejarah Liga Champions. Tertinggal 4-0 di Parc des Princes, Barcelona mampu memusnahkan PSG dalam 90 menit.

Sundulan Luis Suarez dan gol bunuh diri Layvin Kurzawa mulai menghidupkan harapan Barcelona. Penalti Lionel Messi langsung menambah kepercayaan diri raksasa Spanyol tersebut.

Edinson Cavani sempat mencetak gol tandang buat PSG di Camp Nou. Namun, brace Neymar dan satu gol dari Sergi Roberto memastikan klub Prancis itu tersingkir dari Liga Champions dengan cara yang menyedihkan.

5 dari 6 halaman

Liverpool Vs AC Milan 3-3 (2005)

Liverpool sudah pernah melakukan comeback sebelumnya. Tepatnya pada tahun 2005 di final Liga Champions yang dikenal sebagai keajaiban Istanbul.

AC Milan yang ketika itu dilatih Carlo Ancelotti sudah unggul 3-0 atas Liverpool pada babak pertama. Rosseneri unggul berkat Paolo Maldini dan dua gol Hernan Crespo.

Namun, Liverpool berhasil bangkit pada babak kedua. Mereka mampu menyamakan kedudukan menjadi 3-3 sebelum akhirnya keluar sebagai juara melalui adu penalti.

6 dari 6 halaman

Manchester United Vs Bayern Muenchen 2-1 (1999)

Ole Gunnar Solskjaer mungkin sedang tidak menjalani momen yang bagus di Old Trafford saat ini. Namun, namanya sudah masuk dalam buku sejarah Manchester United.

Bayern sudah unggul lewat Mario Basler pada menit keenam di final Liga Champions dan sepertinya akan menjadi pemenang ketika ketika pertandingan akan segera berakhir. Sayangnya, situasi berubah drastis dalam beberapa menit saja.

Pemain pengganti Solskjaer dan Teddy Sheringham mampu membalikkan keadaan dua menit menjelang bubar. Gol Solskjaer memastikan United mengangkat trofi Liga Champions dan meraih treble bersejarah.

Sumber: 90min

  • Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana
    Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana
    Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana

    Liverpool

  • Barcelona adalah salah satu klub besar dunia yang bermain di La Liga Spanyol
    Semua berita tim, statistik tim, transfer pemain dan lainnya mengenai FC Barcelona yang memiliki julukan Barça
    Barcelona adalah salah satu klub besar dunia yang bermain di La Liga Spanyol

    Barcelona

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di liga utama Inggris.
    Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern

    Manchester United

  • AC Milan adalah salah satu klub tersukses di Serie A Italia dengan raihan 18 trofi
    Associazione Calcio Milan adalah klub sepak bola Italia yang berbasis di Milan, Lombardia. AC Milan bermain di Serie A.
    AC Milan adalah salah satu klub tersukses di Serie A Italia dengan raihan 18 trofi

    AC Milan

  • Liga Champions merupakan kompetisi sepak bola antar klub di benua Eropa
    Liga Champions merupakan kompetisi sepak bola antar klub di benua Eropa
    Liga Champions merupakan kompetisi sepak bola antar klub di benua Eropa

    Liga Champions

  • Trivia Dunia

Video Populer

Foto Populer