Sukses


Permintaan Zlatan Ibrahimovic kepada AC Milan

Bola.com, Jakarta - Zlatan Ibrahimovic dikabarkan menjalani negosiasi dengan AC Milan. Zlatan Ibrahimovic membuka peluang untuk kembali ke Serie A dan bergabung dengan AC Milan.

Kontrak Zlatan Ibrahimovic bersama LA Galaxy berakhir pada akhir 2019. Pemain asal Swedia itu mengindikasikan masih ingin melanjutkan karier walau sudah berusia 38 tahun.

AC Milan menjadi klub yang tertarik untuk memboyong Ibrahimovic. Rossoneri memiliki ikatan emosional dengan Ibrahimovic yang pernah memperkuat klub tersebut.

Kontrak selama 18 bulan sudah disodorkan oleh AC Milan. Hingga musim panas 2020, AC Milan siap memberikan bayaran sebesar 6 juta euro.

Namun, Ibrahimovic dikabarkan menolak tawaran tersebut. Mantan striker Manchester United itu meminta bayaran sebesar 9 juta euro untuk bermain pada paruh kedua musim 2019-20.

Saat ini, AC Milan terus mencari jalan agar Zlatan Ibrahimovic sepakat untuk kembali memperkuat mereka. AC Milan butuh tambahan kekuatan setelah terseok-seok dan terdampar di peringkat ke-12 dari 13 laga yang sudah dijalani.

2 dari 2 halaman

Kontroversi Zlatan Ibrahimovic

Zlatan Ibrahimovic membuat kontroversi di negaranya sendiri setelah menjadi investor untuk klub Hammarby. Protes datang dari suporter Malmo yang sangat memuja Ibrahimovic.

Malmo merupakan klub profesional pertama Ibrahimovic. Ia menjadi pujaan suporter dan memiliki patung di kota tersebut.

Namun, setelah Ibrahimovic menjadi investor Hammarby, patung tersebut dibakar oleh suporter Malmo. Hal itu menambah daftar kontroversi yang dilakukan Ibrahimovic sepanjang kariernya.

Sumber: Football Italia

Video Populer

Foto Populer