Sukses


Harga Mahal Sebuah Permintaan Maaf Cristiano Ronaldo kepada Skuad Juventus

Bola.com, Jakarta - Cristiano Ronaldo memang beda. Untuk meminta maaf saja, megabintang Juventus itu merogoh kocek dalam untuk orang kebanyakan. Pemain asal Portugal itu diketahui membelikan seluruh rekan satu timnya di Nyonya Tua, produk Apple, imac.

Sebagai catatan, harga pasaran termurah imac di Indonesia melalui store resmi berkisar Rp20 juta.

Hal tersebut disampaikan Wojciech Szczesny belum lama ini.

Seperti dilansir dari The Sun, Cristiano Ronaldo meminta maaf lantaran dapat kartu merah saat tampil menghadapi Valencia di penyisihan Grup H Liga Champions 2018-2019.

Laga tandang kontra Valencia yang dimainkan pada 20 September 2018 itu merupakan debut Ronaldo di Liga Champions bersama Juventus.

Pelatih Juventus saat itu, Massimiliano Allegri, menetapkan aturan, pemain yang melakukan pelanggaran ringan harus membelikan hadiah buat rekan satu tim sebagai permintaan maaf.

Juventus memenangi duel tandang tersebut dengan skor 2-0. Namun, Ronaldo mendapat kartu merah dan diusir wasit akibat menarik rambut bek Valencia, Jeison Murillo.

Meski berstatus megabintang, Ronaldo tetap harus tunduk dengan aturan sang pelatih. 

Pada awalnya, mantan bintang Manchester United dan Real Madrid itu marah dengan keputusan itu, dua bulan lamanya ia berkeras tak bersalah. 

Hingga akhirnya ia melunak, dan membelikan teman-temannya seperangkat imac.

"Kami semua punya imac," kata Szczesny dalam sebuah acara talkshow di Polandia, Prosto.

"Butuh waktu tak sebentar untuk mendapatkannya karena dia (Ronaldo) berkeras tak bersalah," lanjutnya.

'Butuh waktu beberapa saat, sekitar dua bulan berdebat, tapi kami semua akhirnya mendapatkan imac," imbuh mantan kiper Arsenal tersebut.

2 dari 2 halaman

Wojciech Szczesny Juga Kena Hukuman

Ronaldo bukan satu-satunya yang pernah menerima hukaman dari Allegri tersebut.

Mantan kiper Arsenal itu mengungkapkan, ia juga pernah mendapatkan hukuman serupa karena terlambat datang pada sesi latihan tim.

"Saya pikir itu hari Selasa, lalu saya menyadari ternyata itu Rabu," ungkap Szczesny.

"Allegri menelepon saya dan bilang semuanya sudah di tempat latihan. Saat saya tiba, sudah terlambat 1,5 jam lamanya. Lalu, semuanya bilang 'kita akan mendapat hadiah!'. Saya akhirnya membelikan mereka masing-masing sebuah headphones," tutur kiper berusia 29 tahun itu.

Szczesny berujar membelikan rekan satu timnya headphone Dr. Dre Beats.

Kalau Anda yang jadi pemain Juventus, pilih mana, dapat seperangkat imac dari Cristiano Ronaldo atau headphone Dr. Dre Beats dari Wojciech Szczesny?

Sumber: The Sun

Video Populer

Foto Populer