Sukses


VIDEO: Bersiap untuk Bundesliga, Ini Head to Head Union Berlin Vs Bayern Munchen

Bola.com, Berlin - Akhir pekan ini, bersiap untuk menyaksikan pertandingan sepak bola salah satu kompetisi bergengsi di Eropa yaitu Bundesliga untuk musim 2019-2020. Salah satu laga liga kasta tertinggi sepak bola di Jerman tersebut yaitu Union Berlin menghadapi Bayern Munchen di Stadion An der Alten Forsterei, Minggu (17/5/2020).

Bundesliga akhirnya bergulir kembali setelah sempat dihentikan karena pandemi COVID-19 selama dua bulan lebih. Pertandingan digelar tanpa penonton dan dengan menjalani protokol lengkap untuk menjamin semua yang terlibat dalam laga tersebut tidak terpapar virus corona COVID-19.

Salah satu pertandingan yang digelar pada akhir pekan ini yaitu Union Berlin melawan Bayern Munchen. Kedua tim berselisih 25 poin di klasemen sementara Bundesliga, dengan Union Berlin menempati posisi ke-11, sedangkan FC Hollywood sebagai tim di puncak klasemen.

Pertemuan terakhir kedua tim yaitu pada pekan kesembilan Bundesliga. Saat itu, Bayern Munchen hanya menang 2-1 atas Union Berlin di Allianz Arena. Dua gol Bayern dicetak Benjamin Pavard pada menit ke-13 dan Robert Lewandowski (53'), sedangkan gol balasan tim tamu ditorehkan Sebastian Polter dari eksekusi penalti pada menit ke-86.

Robert Lewandowski memang menjadi sosok yang menjadi ancaman tentunya nanti saat menghadapi Union Berlin. Ia telah mengoleksi 25 gol di liga sementara ini, dengan catatan melakukan 110 tembakan dalam 23 kali penampilan.

Siapa sosok yang mengancam di kubu Union Berlin? Jawabannya adalah Sebastian Andersson yang sudah menorehkan 11 gol. Penyerang asal Swedia tersebut sudah bermain dalam 25 pertandingan Bundesliga musim ini.

Agar lebih jelas lagi head to head Union Berlin vs Bayern Munchen untuk laga Bundesliga akhir pekan ini, dapat disaksikan dalam video di atas.

Video Populer

Foto Populer