Sukses


VIDEO: Melihat Perjalanan Bek Legendaris AC Milan dan Chelsea, Marcel Desailly di Liga Champions

Bola.com, Jakarta Magazine Liga Champions edisi kali ini akan membahas salah satu bek legendaris asal Prancis. Bagi penggemar AC Milan, mungkin tidak ada yang tidak mengenal salah satu bek legendaris yang membantu AC Milan meraih gelar juara Liga Champions pada musim 93/94, Marcel Desailly. Bek asal Prancis tersebut dikenal sebagai tembok kokoh lini pertahanan AC Milan dan Timnas Prancis di era 90-an.

Marcel Desailly mengawali karier sepakbola profesionalnya pada tahun 1986 saat membela FC Nantes. Ia menjadi salah satu bek muda potensial kala itu yang dilirik banyak tim Eropa. Pada tahun 1992, Marcel Desailly hengkang ke Marseille dan semakin melambungkan namanya sebagai bek tengah terbaik. Ia bahkan ikut menyumbangkan 1 gelar Liga Champions untuk Marseille pada musim 1992/1993.

Kegemilangannya membuat raksasa Eropa dan Italia kala itu, AC Milan meminangnya dengan 5 Juta Euro. Bersama AC Milan, Marcel Desailly kembali tampil kokoh dan membantu AC Milan meraih 1 trofi Liga Champions pada musim 1993/1994 dan 2 gelar Serie A musim 1993/1994 dan 1995/1996.

Usai 5 tahun bermain di AC Milan, Marcel Desailly memilih melanjutkan kariernya di Chelsea. Walaupun ia gagal mempersembahkan gelar juara Liga untuk The Blues, namun kepemimpinan dan gaya bermainnya di lapangan menjadi salah satu yang terbaik di Premier League saat itu. Marcel Desailly menjadi salah satu bek tengah paling kokoh.

Saat membela Chelsea, setidaknya Marcel Desailly sudah meraih 3 gelar yang terdiri dari 2 gelar community shield dan 1 gelar Piala Super UEFA. Usai berkarier bersama Chelsea, Marcel Desailly memilih hijrah ke Liga Qatar dan pensiun pada tahun 2005. Selain berprestasi di level klub, Marcel Desailly juga tampil apik saat membela Timnas Prancis. Bersama Zinedine Zidane dan Didier Deschamps, ia meraih 1 gelar Piala Dunia pada tahun 1998.

Selain menceritakan soal karier Marel Desailly, Magazine Liga Champions edisi ini juga akan membahas mengenai Sergio Ramos dan prestasinya di Liga Champions yang juga bisa disaksikan pada menit 12:00 hingga selesai.

 

Video Populer

Foto Populer