Sukses


Jadwal Pertandingan Pekan Keempat Liga Italia: Diwarnai Laga Inter Milan Vs AC Milan

Bola.com, Jakarta - Pertandingan pekan keempat Serie A akan berlangsung dari Sabtu (17/10/2020) malam WIB hingga Selasa (20/12/2020) dini hari WIB. Partai Inter Milan versus AC Milan akan mewarnai laga pekan keempat Liga Italia.

Dalam duel bertajuk Derby della Madonnina itu, Inter akan bertindak sebagai tuan rumah. Bermain di Giuseppe Meazza, Sabtu (17/10/2020) malam WIB, I Nerazzurri bertekad untuk mendulang tiga poin.

Kans Inter Milan mengalahkan AC Milan terbilang besar. Pasalnya, Il Biscione berhasil meraih kemenangan dalam empat laga terakhir kontra Milan.

Meski begitu, I Rossoneri bukan lawan yang mudah untuk dikalahkan. Dalam enam pertandingan perdana yang sudah dijalani pada musim ini, AC Milan berhasil menyapu bersih kemenangan.

Hasil itu membuat anak asuh Stefano Pioli itu lolos ke fase grup Liga Europa, dan menempati posisi kedua klasemen sementara Serie A dengan nilai sembilan.

Sementara itu, sang juara bertahan Juventus akan berjumpa lawan yang tak terlalu berat. Juve akan melawat ke markas Crotone di Stadio Ezio Scida, Minggu (18/10/2020) dini hari WIB.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

2 dari 2 halaman

Jadwal Pertandingan:

Sabtu (17/10/2020):

  • Napoli Vs Atalanta - pukul 20.00 WIB
  • Inter Milan Vs AC Milan - pukul 23.00 WIB
  • Sampdoria Vs Lazio - pukul 23.00 WIB

Minggu (18/10/2020):

  • Crotone Vs Juventus - pukul 01.45 WIB
  • Bologna Vs Sassuolo - pukul 17.30 WIB
  • Spezia Vs Fiorentina - pukul 20.00 WIB
  • Torino Vs Cagliari - pukul 20.00 WIB
  • Udinese Vs Parma - pukul 23.00 WIB

Senin (19/10/2020):

  • AS Roma Vs Benevento - pukul 01.45 WIB

Selasa (20/10/2020):

  • Hellas Verona Vs Genoa - pukul 01.45 WIB

Sumber: Soccerway

Video Populer

Foto Populer