Sukses


VIDEO: 4 Tim Rival Favorit Bintang Barcelona, Lionel Messi di Liga Champions

Bola.com, Jakarta - Bersama Barcelona, Lionel Messi, tidak hanya menjadi sorotan dan tajam di liga domestik, tetapi juga di kompetisi Eropa. Kali ini, Spotlight membahas siapa saja tim favorit La Pulga di Liga Champions.

Lionel Messi berhasil mempersembahkan trofi Liga Champions sebanyak empat kali untuk Barcelona. Messi terakhir kali mengangkat Si Kuping Besar pada 2015, ketika Blaugrana ditangani pelatih Luis Enrique.

Messi dikenal juga tajam di ajang Liga Champions. Sebagai penyerang yang haus gol, ada kalanya Messi tampil trengginas saat jumpa lawan lawan tertentu.

Salah satunya ketika menghadapi klub Jerman, Bayer Leverkusen. Tim dari Bundesliga tersebut termasuk yang paling menderita ketika berhadapan dengan Messi.

La Pulga sudah menjebol gawang Leverkusen sebanyak tujuh kali. Messi bahkan mencetak gol sebanyak itu hanya dalam tiga pertemuan saja.

Messi bahkan pernah membukukan lima gol ke gawang Leverkusen dalam satu pertandingan. Momen tersebut terjadi ketika Barcelona menang 7-1 atas Bayer Leverkusen pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions musim 2011/2012.

Kala itu, Barcelona cukup perkasa di Liga Champions dan Leverkusen akhirnya gagal melangkah setelah kalah dengan agregat 2-10 dari Blaugrana. Meski demikian, langkah Barcelona hanya sampai pada babak semifinal. Mereka kalah agregat 2-3 dari Chelsea, yang akhirnya keluar sebagai juara Liga Champions musim tersebut.

Lalu, siapa lagi tim rival favorit bintang Barcelona, Lionel Messi, di Liga Champions? Jawabannya kalian bisa temukan dalam tayangan Spotlight di atas.

Video Populer

Foto Populer