Sukses


Liga Italia: Juventus Pesta Gol ke Gawang Parma, Gianluigi Buffon Menolak Puas

Bola.com, Parma - Kiper Juventus, Gianluigi Buffon, tak ingin berlebihan menyikapi kemenangan 4-0 timnya atas Parma pada laga lanjutan Serie A 2020/2021, Minggu (20/12/2020) dini hari WIB. Buffon berharap, penampilan Juve bisa konsisten.

Pada laga tersebut, Juventus meraih kemenangan meyakinkan berkat gol Dejan Kulusevki (23'), Cristiano Ronaldo (26', 48'), dan Alvaro Morata (85'). Kemenangan itu semakin memantapkan posisi Juventus di peringkat ketiga dengan raihan 27 poin.

"Ini merupakan pertandingan yang harus kami kendalikan dalam setiap hal karena sebelum melakoni laga-laga penting, kami perlu menyisakan ruang penyesalan seminimal mungkin," kata Buffon seperti dikutip Football Italia, Minggu (20/12/2020).

Buffon tak ingin menjadikan hasil itu sebagai acuan permainan gemilang Juventus. Buffon membandingkannya dengan laga melawan Lazio di mana I Bianconeri sudah tampil bagus, namun hanya mampu bermain imbang 1-1.

"Saya kira performa kami tak sepenuhnya tercermin dari hasil ini. Sebagai contoh, pada laga melawan Lazio kami pantas untuk memenanginya. Akan tetapi, kami lengah pada menit-menit akhir," tegas Buffon.

Hal itulah yang membuat Buffon tak ingin menilai Juventus sudah bermain sesuai dengan keinginan pelatih Andrea Pirlo. Menurut Buffon, masih banyak hal yang perlu ditingkatkan.

"Ketika Anda bisa mengumpulkan enam, tujuh, hingga delapan kemenangan beruntun dan bermain seperti ini, maka kami bisa mengatakan ini adalah Juventus-nya Andrea Pirlo. Akan tetapi, sekarang performa kami naik turun, meskipun kenaikannya seperti ini cukup mengesankan," ucap Buffon.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

2 dari 2 halaman

Panaskan Persaingan

Kemenangan yang diraih Juventus atas Parma semakin memanaskan persaingan gelar juara Serie A musim ini. Juventus mengoleksi 27 poin, jumlah yang sama dengan Inter Milan dan tertinggal satu angka dari AC Milan.

Namun, kedua tim tersebut belum memainkan laga pekan ke-13. Selain itu, AS Roma yang membayangi Juventus di peringkat keempat juga hanya berjarak tiga poin.

Kemudian ada Napoli dan Sassuolo yang berada empat poin di belakang Juventus. Situasi ini membuat perburuan gelar Scudetto semakin menarik.

Sumber: Football Italia

Video Populer

Foto Populer