Sukses


AS Roma Ingin Taklukkan Lazio demi Menjaga Asa Meraih Trofi Liga Italia

Bola.com, Roma - Pelatih AS Roma, Paulo Fonseca, menyambut antusias pertandingan Derby della Capitale melawan Lazio yang berlangsung di Stadio Olimpico, Sabtu (16/1/2021) dini hari WIB.

Paulo Fonseca berharap Roma bisa memenangi pertandingan tersebut demi menjaga peluang dalam perburuan meraih gelar juara Serie A musim ini.

AS Roma masih berada di peringkat ketiga klasemen sementara Liga Italia dengan raihan 34 poin. Klub ibu kota tersebut tertinggal enam angka dari AC Milan yang berada di puncak klasemen.

Paulo Fonseca ingin anak asuhnya fokus menjalani pertandingan demi pertandingan. Hal itu diawali dengan memenangi duel melawan Lazio dalam laga pekan ke-18 Serie A tersebut.

"Saya tidak ingin kami kehilangan satu poin pun. Kami tahu ini adalah pertandingan penting buat semua. Ada tiga poin yang bisa diperebutkan dan kami ingin mengambilnya. Kami ingin menang," kata Paulo Fonseca seperti dikutip situs resmi klub, Jumat (15/1/2021).

"Anda harus selalu memiliki ambisi itu. Kami ingin memasuki setiap pertandingan sambil memikirkan cara untuk memenanginya. Kami akan menyelesaikan pertandingan demi pertandingan," tegas Paulo Fonseca.

AS Roma tak boleh memandang sebelah mata kekuatan Lazio. Saat ini, Tim Elang Ibukota berada di urutan kedelapan dengan raihan 28 poin dan juga membutuhkan tiga angka penuh untuk memperbaiki peringkat.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

2 dari 2 halaman

Roma Mendominasi

Pertandingan nanti menjadi pertemuan ke-59 buat Lazio dan AS Roma. Sejauh ini, AS Roma masih mendominasi dengan 23 kemenangan.

Adapun Lazio meraih 17 kemenangan dan 18 laga berakhir imbang. Namun, Lazio dikenal tangguh dalam laga kandang yakni sukses memenangi 12 pertandingan dari 28 pertemuan.

Pertandingan nanti tak hanya sekadar perburuan tiga poin. Namun, akan menjadi pembuktian status penguasa ibu kota Italia itu.

Sumber: AS Roma

Video Populer

Foto Populer