Sukses


PSG Akui Inginkan Lionel Messi, tetapi...

Bola.com, Paris - Direktur Olahraga Paris Saint-Germain, Leonardo, mengakui jika timnya ingin menggaet Lionel Messi. Namun, Leonardo menyebut PSG untuk saat ini tak terlalu fokus untuk mendatangkan Messi.

Kapten Timnas Argentina itu sempat membuat kehebohan pada bursa transfer musim panas tahun lalu. Lionel Messi mengutarakan keinginannya untuk hengkang dari Barcelona.

Messi merasa tak puas dengan prestasi El Barca serta kepemimpinan Josep Maria Bartomeo. Namun pada akhirnya, La Pulga memutuskan untuk bertahan bersama Barcelona dan menghormati kontraknya yang berakhir pada 30 Juni 2021.

Dengan durasi kerja yang akan segera berakhir, Lionel Messi berhak melakukan pembicaraan dengan klub lain sejak 1 Januari 2021. Dia pun bisa melanjutkan kariernya bersama tim lain secara cuma-cuma pada musim panas tahun ini.

Sejumlah klub dikabarkan coba mendekati pemain berusia 33 tahun tersebut, mulai dari Manchester City, Paris Saint-Germain, Juventus, hingga Inter Milan. Dari beberapa tim tersebut, PSG menjadi yang paling serius dalam perburuan Lionel Messi.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

2 dari 2 halaman

Akui Incar Lionel Messi

Leonardo menyebut jika Messi akan selalu masuk daftar belanja Paris Saint-Germain. Namun, PSG akan lebih dulu melihat kelanjutan masa depan Lionel Messi di Barcelona.

Pasalnya, El Barca baru akan berusaha menawarkan kontrak baru kepada sang megabintang setelah pemilihan presiden klub berlangsung pada 24 Januari mendatang.

"Pemain hebat seperti Messi akan selalu masuk daftar belanja PSG, tetapi kini bukan waktunya untuk membicarakan atau bermimpi tentang hal itu," kata Leonardo.

"Kami akan duduk di meja mengikuti masalah ini dengan cermat. Empat bulan di sepak bola adalah keabadian, terutama di zaman sekarang ini, tetapi kami tidak akan melewatkannya," tutur pria asal Brasil tersebut.

Sumber: Marca

Video Populer

Foto Populer