Sukses


Superstar: Perkenalkan Bintang Baru Juventus, Gianluca Frabotta Sang Pemecah Rekor Milik Moise Kean

Bola.com, Jakarta - Juventus memainkan banyak pemain muda saat melumat SPAL dengan skor 4-0 pada perempat final Coppa Italia 2020/2021, Kamis (28/01/2021) dini hari WIB.

Salah satu pemain yang sukses mencuri perhatian adalah bek kiri, Gianluca Frabotta. Pemain berusia 21 tahun ini bahkan menghiasi sepak terjangnya dengan sebuah gol cantik menit ke-33 atau gol kedua Juventus.

Lewat tendangan kaki kiri keras dari luar kotak penalti, ia membuat kiper SPAL, Etrit Berisha terperangah. Ada catatan menarik dari gol ini.

Kini Gianluca Frabotta memecahkan rekor sebagai pemain Juventus asal Italia termuda yang bisa mencetak gol untuk tim. Pada usia 21 tahun 217 hari, ia memecahkan rekor milik Moise Kean yang terbuat pada April 2019.

Usai pertandingan, pemain kelahiran Roma ini mengucapkan terima kasih atas kepercayaan sang pelatih, Andrea Pirlo. Dia juga mengaku sudah menunggu cukup lama untuk mencetak gol perdana bersama Juventus.

"Perasaan saya sungguh luar biasa. Saya telah menantikan ini sekian lama. Bagi saya ini adalah kesempatan untuk tumbuh," kata Gianluca Frabotta.

"Saya harus berterima kasih untuk pelatih yang telah memberikan saya kepercayaan," lanjut eks pemain Juventus U-23 itu.

Saksikan Video Pilihan Kami:

2 dari 2 halaman

Pentingnya Mainkan Pemain Usia Muda

Bukan hanya Gianluca Frabotta, Andre Pirlo juga memainkan beberapa pemain lain jebolan Juventus U-23 yang mentas pada ajang Serie C. Sebut saja Nicolo Fagioli yang bahkan bermain sebagai starter.

Usai pertandingan Andrea Pirlo pun menganggap pentingnya memainkan pemain mudan dan memberikan kepercayaan besar kepada mereka. Dia turut beruntung lantaran tim Juventus U-23 ditempa dalam kompetisi ketat seperti Serie C.

"Juventus merupakan yang pertama dan satu-satunya yang membuat tim B dan saya pikir ini sangat hebat untuk pengembangan pemain muda kami," kata Pirlo.

"Ini satu cara untuk mengambil pemain dari akademi lalu memainkannya di tim kami yang mentas di Serie C. Saya percaya tim lain bakal mulai mencontoh langkah kami," lanjutnya.

Kini berkat kontribusi dari Gianluca Frabotta, Juventus akan menantang Inter Milan pada semifinal Coppa Italia pada bulan Februari.

 

Sumber: Football Italia

Video Populer

Foto Populer