Sukses


Kumpulan Fakta Menarik Jelang Pertandingan Juventus Vs Spezia di Liga Italia

Bola.com, Turin - Juventus akan menjamu Spezia di Allianz Stadium pada laga pekan ke-25 Serie A, Rabu (3/3/2021) dini hari WIB. Bermain di kandang sendiri, Juve tak ingin gagal memetik tiga poin.

I Bianconeri tampil inkonsisten dalam tiga pertandingan terakhir di Serie A. Dari tiga laga tersebut, Juventus hanya meraih satu kemenangan, sekali imbang, dan menelan satu kekalahan.

Hasil tersebut membuat Juve masih tertahan di peringkat ketiga klasemen sementara Serie A dengan nilai 46. Mereka tertinggal 10 poin dari Inter Milan yang menghuni posisi teratas.

Tak ingin tercecer semakin jauh, Juventus bertekad untuk mengalahkan Spezia. Peluang Juve mengalahkan Spezia terbilang besar. Pasalnya pada pertemuan pertama di Serie A musim ini, I Bianconeri berhasil melumat Spezia dengan skor 4-1.

Selain itu, Aquilotti juga sedang dalam performa kurang oke. Spezia hanya mampu meraih satu hasil imbang dan menelan satu kekalahan dari dua laga terakhir di Serie A.

Torehan tersebut membuat Spezia berada di peringkat ke-15 klasemen sementara Liga Italia dengan nilai 25. Meski sedang dalam tren minor, Spezia tidak mustahil mampu mengalahkan Juve.

Sejumlah fakta menarik tersaji jelang duel Juventus versus Spezia. Berikut ini adalah perinciannya.

 

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

2 dari 4 halaman

Head to head kedua tim:

1. Musim ini adalah musim perdana Spezia di Serie A. Mereka finis di peringkat ketiga Serie B musim lalu dan meraih tiket promosi melalui play-off.

2. Pada pertemuan pertama di Serie A musim ini dalam laga pekan ke-6, Juventus menang 4-1 di kandang Spezia. Satu gol Spezia dicetak Tommaso Pobega. Empat gol Juventus tercipta atas nama Alvaro Morata, Cristiano Ronaldo (2 gol), dan Adrien Rabiot.

 

3 dari 4 halaman

Data dan fakta Juventus:

1. Statistik Juventus di Serie A musim ini: M13 S7 K3, gol 45-20.

2. Torehan kandang Juventus di Serie A musim ini: M8 S2 K1, gol 23-8.

3. Top skorer Juventus di Serie A musim ini: Cristiano Ronaldo (19 gol).

4. Assist terbanyak Juventus di Serie A musim ini: Alvaro Morata (7 assist).

5. Cristiano Ronaldo mencetak empat gol dalam empat penampilan terakhirnya untuk Juventus di Serie A.

6. Juventus cuma menang sekali dalam tiga laga terakhirnya di Serie A (M1 S1 K1): Napoli 1-0 Juventus, Juventus 3-0 Crotone, Verona 1-1 Juventus.

7. Selalu tercipta maksimal dua gol dalam enam dari tujuh laga terakhir Juventus di Serie A.

8. Juventus memenangi 24 dari 30 laga kandang terakhirnya di Serie A.

9. Juventus selalu mencetak minimal dua gol dalam lima laga kandang terakhirnya di Serie A.

10. Juventus selalu clean sheet dalam tiga laga kandang terakhirnya di Serie A.

11. Juventus selalu menang dalam lima laga kandang terakhirnya di Serie A: 4-1 vs Udinese, 3-1 vs Sassuolo, 2-0 vs Bologna, 2-0 vs AS Roma, 3-0 vs Crotone.

4 dari 4 halaman

Data dan fakta Spezia:

1. Statistik Spezia di Serie A musim ini: M6 S7 K11, gol 32-43.

2. Torehan tandang Spezia di Serie A musim ini: M4 S3 K5, gol 18-22.

3. Top skorer Spezia di Serie A musim ini: M'Bala Nzola (9).

4. Assist terbanyak Spezia di Serie A musim ini: Emmanuel Gyasi (4).

5. Emmanuel Gyasi mencetak empat gol dalam enam penampilan terakhirnya untuk Spezia di semua kompetisi.

6. Dalam tiga laga terakhirnya di Serie A, Spezia menang 2-0 menjamu AC Milan, kemudian kalah 0-3 di kandang Fiorentina, dan imbang 2-2 menjamu Parma.

7. Spezia menang empat kali dalam sembilan laga terakhirnya di Serie A (M4 S2 K3).

8. Lima laga tandang terakhir Spezia di Serie A (M2 S1 K2): Napoli 1-2 Spezia, Torino 0-0 Spezia, AS Roma 4-3 Spezia, Sassuolo 1-2 Spezia, Fiorentina 3-0 Spezia.

Sumber: WhoScored, Transfermarkt

Disadur dari: Bola.net (Penulis: Gia Yuda Pradana/Published: 01/03/2021)

Video Populer

Foto Populer