Sukses


Nama - Nama Asing di Telinga Yang Bisa Melesat ke Angkasa Popularitas pada Musim Depan : Dari Pinggir Paris sampai Kota Pelabuhan

Bola.com, Jakarta - Pandemi Covid-19 berpengaruh terhadap keuangan klub sepakbola di seluruh dunia. Masing-masing tim kini mengandalkan pemain muda dari akademi untuk memberikan kesegaran.

Musim ini telah melihat para remaja seperti Giovanni Reyna dari Borussia Dortmund, Bukayo Saka dari Arsenal dan Mason Greenwood dari Manchester United. Mereka telah membuat nama di klub, dan para penggemar.

Tidak semua pemain muda datang dari akademi tim itu sendiri. Manchester United pernah menghabiskan ratusan miliar rupiah untuk mendatangkan pemain sayap berusia 18 tahun, Amad Diallo, dari Atalanta pada Januari 2021. Nama-nama lain yang yang terdengar masih asing, tapi punya kans bersinar terang usai Piala Eropa 2020 adalah Gabriele Alesi (AC Milan, 17 Tahun). 

Ia mencuri perhatian ketika meraih kejuaraan dunia U-15 pada 2019. dan mencetak gol kemenangan di detik-detik terakhir permainan. Gelandang berbakat ini secara teknis telah dibandingkan dengan legenda AC Milan, Ricardo Kaka. Maklum, posisinya sebagai gelandang membuatnya jago mengolah si kulit bundar.

Nama lain datang dari Arsenal, yakni Miguel Azeez. Gelandang bertahan berusia 18 Tahun ini merupakan anggota Timnas Inggris U-18. Ia masih bisa memilih memerkuat Spanyol atau Nigeria ketika berkostum timnas senior.

 

Video Wonderkid

2 dari 3 halaman

Nama Lain

Kalangan media di Inggris menyebut, pemain yang mengidolakan Patrick Vieira ini awalnya merupakan seorang gelandang box-to-box yang lebih maju. Namun, Azeez punya fleksibilitas tinggi, dan itu memberi keuntungan buat dirinya.

Tak mau ketinggalan, Barcelona punya gelandang berusia 18 tahun, Ilaix Moriba. Ia sudah merasakan atmosfer tim senior ketika berlaga di Copa del Rey dan La Liga.

Satu yang tak boleh terlewatkan adalah si anak ajaib dari Bayern Munchen, Jamal Musiala. Nama pemuda berusia 18 tahun ini mendadak viral setelah tampil menawan bersama FC Hollywood musim ini.

Ia terkenal punya determinasi tinggi, serta tak segan mengancam gawang lawan. Kegigihannya untuk mencetak gol dari luar kotak penalti berhasil dibuktikan saat mencetak gol ke gawang Lazio di panggung 16 Besar Liga Champions.

Beberapa tim raksasa lain di kawasan Eropa juga punya jagoan masa depan. Chelsea mengirim wakilnya, Charlie Webster (17 tahun) dan Borussia Dortmund mengandalkan striker berumur 16 tahun, Youssoufa Moukoko.

 

3 dari 3 halaman

Terbang ke Italia

Terbang ke tanah Italia lagi, ada dua raksasa di sana, Inter Milan dan Juventus. Inter Milan punya winger Gaetano Oristanio (18 tahun). Sedangkan Juventus siap mengandalkan gelandang serang Matias Soule (17 tahun).

Liga Inggris juga tak ingin kalah telak. Liverpool sudah memiliki Harvey Elliott (17), Manchester City akan memetik hasil pada diri Cole Palmer (18) dan sang fenomenal asal Manchester United, Shola Shoretire (17).

Raksasa-raksasa lain juga sudah punya list nama yang akan berpotensi menjadi figur utama klub di masa depan. PSG sudah memilih Kays Ruiz-Atil (18), Real Madrid punya Alvaro Carrillo (18) dan Tottenham Hotspur mengandalkan Dane Scarlett (16).

Video Populer

Foto Populer