Sukses


Semifinal Liga Champions: Pochettino Tegaskan Kekalahan PSG dari Manchester City Bukan karena Faktor Kylian Mbappe Absen

Bola.com, Jakarta - PSG dibuat tidak berdaya saat tandang ke markas Manchester City pada leg kedua semifinal Liga Champions 2020/2021 di Etihad Stadium, Rabu (05/05/2021) dini hari WIB. 

PSG kandas 0-2 dan secara keseluruhan kalah agregat 1-4 plus memberikan tiket ke final kepada Manchester City.

Pelatih Mauricio Pochettino enggan mengambil risiko menurunkan Kylian Mbappe yang belum fit 100 persen. Minus bintang Timnas Prancis itu, PSG tampak tumpul dengan hanya mengandalkan Neymar yang tampil menonjol.

Tapi Pochettino menegaskan absennya Kylian Mbappe bukan alasan kekalahan PSG dari Manchester City. Karena menurutnya tim asuhannya tetap bermain baik.

"Itu (ketidakhadiran Mbappe) tidak bisa dijadikan alasan. Kami adalah tim. Tentu, sangat disayangkan dia tidak siap membantu tim, tapi itu bukan alasan," tutur Pochettino mengutip situs Liga Champions.

"Kami tidak bisa menggunakan alasan itu karena performa tim bagus," lanjut eks pelatih Tottenham Hotspur itu.

Pochettino bahkan mengklaim tim asuhannya bermain apik pada awal pertandingan dan mendominasi Manchester City. Sesuatu yang mungkin sulit dilakukan tim lainnya.

"Kami bermain sesuai dengan yang sudah direncanakan. Kami memulai dengan sangat baik, menciptakan peluang dan mendominasi Manchester City. Itu tidak mudah. Tidak banyak tim yang bisa mendominasi tim seperti Manchester City," kata Pochettino.

"Kadang-kadang dalam sepak bola Anda membutuhkan persentase keberuntungan dalam beberapa periode permainan. Mereka mencetak gol dari situasi di mana kami sedang menekan, dengan bola panjang."

Saksikan Video Pilihan Kami:

2 dari 2 halaman

Selamat Pep

Pochettino turut memberikan selamat kepada Pep Guardiola yang sukses membawa Manchester City untuk kali pertama lolos ke final Liga Champions.

"Saya perlu memberi selamat kepada Manchester City karena mereka menjalani musim yang fantastis. Setelah enam atau tujuh musim bekerja, Pep tampil baik," ujar Pochettino.

"Namun di saat yang sama, kami merasa bangga dengan para pemain dan tim kami," tambahnya.

PSG tentunya gagal mengulang pencapaian musim lalu di mana mereka mentas pada final Liga Champions dan dikalahkan Bayern Munchen.

Sumber: Liga Champions Via BBC

 

Video Populer

Foto Populer