Sukses


VIDEO: TikTok Bola.com, 4 Fakta Menarik Final Liga Champions Manchester City vs Chelsea

Bola.com, Jakarta Chelsea menjadi juara Liga Champions musim 2020/2021. Pada laga final yang digelar di Stadion Do Dragao, Porto, Minggu (30/5/2021) malam WIB, Chelsea menang dengan skor 1-0 atas Manchester City.

Bagi Chelsea, ini adalah gelar juara Liga Champions kedua setelah musim 2011/2012 lalu. Sedangkan, bagi Manchester City, ini adalah final pertama mereka sekaligus kegagalan menjadi juara Liga Champions.

Terdapat beberapa fakta menarik dari duel final Liga Champions atara Chelsea melawan Manchester City. Salah satunya ialah blunder fatar yang dilakukan Pep Guardiola.

Kecakapan Guardiola meracik taktik tidak perlu diragukan lagi. Dia punya banyak pengalaman di top level. Akan tetapi, ada banyak pernyataan atas keputusannya di final Liga Champions.

Guardiola tidak memainkan Rodri adalah gelandang bertahan murni lainnya. Pep juga tidak memainkan seorang penyerang murni sejak menit awal. Lalu, dia memainkan Raheem Sterting yang performanya tak cukup bagus musim ini.

Situasi makin pelik ketika Pep harus kehilangan Kevin De Bruyne pada babak kedua karena cedera. Disinyalir kegagalan Manchester City di final Liga Champions melawan Chelsea ini dikarenakan dirinya salah memilih 11 pemain pertama yang diturunkan Manchester City.

Akan tetapi, bukan hanya blunder Pep Guardiola yang jadi fakta manarik pada pertandingan Chelsea melawan Manchester City. Berikut empat fakta menarik yang terjadi di final Liga Champions musim 2020/2021.

Video Populer

Foto Populer