Sukses


VIDEO: Timnas Spanyol Lolos ke Perempat Final Usai Bermain Imbang Melawan Argentina di Olimpiade Tokyo 2020

Bola.com, Tokyo Timnas Spanyol melenggang ke perempat final cabang sepak bola putra Olimpiade Tokyo 2020. Sebaliknya, Argentina harus angkat koper lebih awal.

Pertandingan yang berlangsung di Saitama Stadium pada, Rabu (28/7/2021) berakhir dengan skor imbang 1-1.

Kedua tim sama-sama bermain ngotot di babak pertama. Spanyol memiliki kesempatan terlebih dahulu pada menit ke-9. Sayang tendangan bebas dari Dani Olmo masih berhasil digagalkan oleh kiper Argentina.

Argentina memiliki peluang pada menit ke-14, sayang tendangan dari Esequiel Barco masih berhasil diamankan Unai Simon.

Serangan demi serangan terus dilangsungkan oleh kedua tim. Spanyol sempat berpeluang mencetak gol pada menit ke-32. Sayang Mikel Oyarzabal belum berhasil mengecoh kiper dari Argentina. Skor 0-0 bertahan hingga babak pertama usai.

Di babak kedua pertandingan antara Spanyol dan Argentina berlangsung sengit. Situasinya tidak berubah karena Spanyol masih dominan sementara Argentina mengandalkan serangan balik.

Setelah melakukan sejumlah percobaan Spanyol akhirnya membuahkan hasil. Berawal dari Dani Olmo yang mendapatkan umpan lambung, pemain Leipzig itu memberikan umpan mendatar yang kemudian diselesaikan dengan tenang oleh Merino. Skor berubah 1-0 untuk keunggulan Spanyol.

Tertinggal 1-0, Argentina mulai meningkatkan intensitas serangan mereka. Argentina mencoba untuk membombardir gawang Spanyol.

Hasilnya di menit 87, Argentina berhasil menyamakan kedudukan. Adalah Belmonte yang mencatatkan namanya di papan skor setelah tandukannya menyambar sepak pojok Thiago Almada. Skor berubah menjadi 1-1.

Jual beli serangan terus berlanjut, namun skor 1-1 tetap bertahan di Saitama Stadium.

Berkat kemenangan ini, Timnas Spanyol berhasil lolos ke perempat final Olimpiade Tokyo 2020, sedangkan Argentina harus tersingkir di kompetisi ini.

 

Ajang multievent Olimpiade Tokyo 2020 bisa pembaca Bola.com saksikan melalui TV teresterial INDOSIAR dan O Channel. Selain itu juga bisa di layanan over the top (OTT) VIDIO baik gratis maupun berbayar dengan 12 channel tambahannya, serta channel Champions TV 1, 2 dan 3 yang dikelola IEG (Indonesia Entertainment Group), salah satu anak perusahaan di Emtek Group. Yuk nikmati sajian live streamingnya dengan mengklik tautan ini.

Video Populer

Foto Populer