Sukses


Liga Champions: Laga Kontra Shakhtar Donetsk Penting bagi Real Madrid, tapi Tidak Menentukan

Bola.com, Donetsk - Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, mengaku laga melawan Shakhtar Donetsk pada matchday ketiga Grup D Liga Champions 2021/2022 sangat krusial buat timnya. Namun, Carlo Ancelotti menyebut laga ini tidak menentukan apa pun karena masih terlalu dini.

Real Madrid saat ini berada di peringkat kedua klasemen sementara Grup D Liga Champions 2021/2022 dengan raihan tiga poin. Klub asal Spanyol tertinggal tiga poin dari Sheriff.

Shakhtar Donetsk saat ini berada di dasar klasemen dengan satu poin. Carlo Ancelotti menilai Shakhtar Donetsk menjelma menjadi tim tangguh sejak diasuh Roberto De Zerbi pada awal musim ini.

"Saya mengenal De Zerbi dengan sangat baik dan dia adalah teman yang baik. Dia melakukannya dengan sangat bagus di Sassuolo dan timnya memiliki identitas kuat. Mereka memainkan sepak bola yang sangat bagus," kata Ancelotti seperti dikutip situs resmi klub.

Meski demikian, Ancelotti menyebut laga melawan Shakhtar Donetsk tak akan menentukan apapun. Namun, Ancelotti tetap bertekad membawa Real Madrid meraih kemenangan pada laga yang digelar di Olimpiyskyi National Sports Complex, Rabu (20/10/2021) dini hari WIB.

"Kami harus menyadari ini bukan periode terpenting musim ini. Soalnya final akan datang ketika Anda bertanding pada April atau Mei," ucap Ancelotti.

2 dari 3 halaman

Tanpa Eden Hazard

Real Madrid tidak akan diperkuat Eden Hazard pada laga melawan Shakhtar Donetsk. Pemain asal Belgia itu mengalami cedera sehingga tidak dibawa ke Ukraina.

"Ini adalah periode yang baik bagi kami tanpa banyak pertandingan karena para pemain yang pergi kembali dengan kondisi baik. Selain Eden Hazard," ucap Ancelotti.

"Kami juga menyambut kembalinya beberapa pemain penting seperti Ferland Mendy, Marcelo, dan Toni Kroos. Saya telah melihat beberapa hal bagus dalam sesi latihan terakhir kami dan kami termotivasi untuk tampil bagus," ujar Ancelotti.

3 dari 3 halaman

Head to Head

Pertandingan nanti menjadi pertemuan kelima bagi kedua tim. Real Madrid punya catatan yang tak bagus-bagus amat melawan Shakhtar Donetsk.

Madrid meraih dua kemenangan, dan Shakhtar Donetsk juga menang dalam dua laga. Catatan tersebut membuktikan Shakhtar bisa bersaing dengan Real Madrid.

Bahkan, dalam dua laga terakhir di Liga Champions, Real Madrid selalu kalah. Shakhtar Donetsk menang 2-3 di kandang Real Madrid dan menang 0-2 ketika di kandang sendiri pada laga Liga Champions 2020/2021.

Video Populer

Foto Populer