Sukses


Jelang Duel Vs Manchester United, Pemain Atalanta Ngamuk Gara-gara Terganggu Alarm Kebakaran di Hotel

Bola.com, Jakarta - Para pemain Atalanta marah-marah menjelang laga kontra Manchester United di Liga Champions, Kamis (21/10/2021) dini hari WIB. Persiapan mereka terganggu karena alarm kebakaran di hotel yang mereka inapi menyala sebanyak enam kali saat tengah malam.  

Atalanta bertolak ke Inggris pada Selasa (19/1/2021) dan tinggal di The Edwardian Manchester pada malam menjelang pertandingan. Namun, para pemain yang sedang tidur terbangun berkali-kali oleh sistem alarm hotel. 

Menurut tamu lain di hotel itu, alarm dimatikan pada pukul 04.50, 05.00, 05.36, 06.11, 06.31, dan 07.13. Artinya, pemain Atalanta sangat kurang tidur pada malam itu.   

Istri dari gelandang Atalanta Ruslan Malinovskyi, Roksana, juga mengeluhkan insiden itu melalui istragram. "Saya tidak berpikir itu adalah insiden biasa. Apakah Anda pikir itu hanya [kebetulan]? Saya tidak berpikir begitu," tulis dia. 

"Sambutan yang begitu hangat dari orang-orang lokal sangat mengerikan. Saya berharap fans kami akan mendukung pemain kami dan, mungkin, hal yang sama akan terjadi di sebuah hotel di Italia," keluh istri pemain Atalanta itu, seperti dikutip Daily Mail

 

2 dari 3 halaman

Sengaja atau Tidak Nih?

Saat ini tidak jelas alasan alarm kebakaran itu memang berbunyi secara reguler atau tidak. Tetapi sebelumnya ada contoh gangguan di hotel lawan menjelang pertandingan besar.

Kembang api sering dinyalakan di tengah malam di luar hotel. Pada Piala Dunia 2018, tim Swedia dievakuasi dari hotel mereka sebelum kalah di perempat final dari Inggris, karena alarm kebakaran menyala semalaman.

Faktanya, Manchester United sebelumnya juga pernah diganggu alarm kebakaran, menjelang kekalahan 1-2 di kandang Wolverhampton Wanderers pada 2019.

 

3 dari 3 halaman

Rekor Manchester United Kontra Tim Italia

  • 1. Rekor keseluruhan Manchester United vs klub-klub Italia: Menang 20 kali, seri 6 kali, dan kalah 15 kali. Dalam semua kesempatan tersebut Setan Merah mencetak 61 dan kebolan 48 kali. 
  • 2. Rekor kandang Manchester United vs klub-klub Italia: menang 14 kali, seri 3 kali, dan kalah 3 kali. 
  • 3. Manchester United memenangi enam dari tujuh laga terakhir di Liga Champions melawan klub Italia. Namun, yang paling anyar berujung kekalahan, yaitu keok 0-1 dari Juventus pada 2018 di era Jose Mourinho.
  • 4. Manchester United dan Atalanta belum pernah berjumpa di kompetisi apa pun. Atalanta menjadi tim ketujuh yang dihadapi Red Devils di Italia, setelah Fiorentina, Inter Milan, Juventus, Lazio, AC Milan, dan AS Roma.
  • 5. Atalanta memenangi tiga dari enam laga di pertandingan Eropa melawan klub Inggris (imbang 1, kalah 2), mengalahkan Everton dua kali pada 2017/2018 di Liga Europa dan tandang kontra Liverpool pada November 2020 di Liga Champions.

Sumber: Daily Mail 

Video Populer

Foto Populer