Sukses


SEA Games 2019 : Timnas Arena of Valor Indonesia Satu Grup dengan Malaysia

Bola.com, Jakarta - Pertarungan strategi di nomor Arena of Valor (AOV) SEA Games 2019 bakal mulai tersaji pada Sabtu (7/12/2019). Delapan negara partisipan akan beradu pintar dalam menghancurkan lawan di Filoil Flying V Centre, San Juan, Metro Manila, Filipina.

AOV di pentas SEA Games 2019 ini bakal berjalan khusus. Hal itu berlatar kekuatan masing-masing kontingen yang terdiri dari tim juara di kompetisi domestik alias ESL Championship.

Pada Filipina 2019, representasi masing-masing kontingen antara lain tim Liyab Esports (Filipina), Workpoint Fighting Fish (Thailand), Mocha ZD Esports (Vietnam) dan EVOS Esports (Indonesia). Empat tim lain adalah Hobby Computer (Laos), Burmese Ghouls (Myanmar), Resurgence (Singapura) dan Ikan Masin (Malaysia).

Prosesi pengundian nomor AOV di pentas SEA Games 2019 sudah dilakukan kemarin. Hasilnya, Indonesia berada di Grup B bersama Malaysia, Laos dan Singapura. Sementara itu, Grup A berisia Myanmar, Filipina, Thailand dan Vietnam.

Tim AOV Indonesia berisi Gilang “Fall” Dwi Falah, Hartanto “POKKA” Lius, Hartawan “Wyvorz” Muliadi, Satria “Wiraww” Adi Wiratama dan Farhan “Hanss” Akbari. Mereka akan mendapat arahan dari pelatih Priyagubg "RuiChen" Satriono.

 

2 dari 2 halaman

Senjata Prestasi

Modal tim Indonesia, yang diwakili divisi AOV dari EVOS Esports, tergolong mentereng. Mereka datang ke Filipina setelah menjadi tim terbaik AOV di Indonesia.

Pada perjalanan sepanjang 2019, mereka meraih tiga gelar di tingkat nasional yakni ESL Clash of Nations 2019, ESL Indonesia Championship Season 1 dan AOV Star League Season 2.

Tim ini juga berjaya dan membawa nama Indonesia pada kejuaran international AOV sejak tahun 2017. Mereka pernah bermain secara berturut-turut hingga tahun 2019 dalam AOV International Championship Asia (AIC) dan AOV World Cup 2018.

Pembaca Bola.com bisa menikmati sajian liputan eksklusif SEA Games 2019 Filipina dengan mengklik tautan ini.

Video Populer

Foto Populer