Sukses


Yuk Ikut Vidio Community Cup, Turnamen eSports untuk Amatir Berhadiah Rp 1 Juta

Bola.com, Jakarta Tak bisa dipungkiri, esports telah menjadi industri besar dalam dalam beberapa tahun terakhir di Tanah Air. Bahkan, main game kini bisa menjadi profesi yang menjanjikan.

Berangkat dari latar belakang itu, layanan streaming Vidio menghadirkan sebuah turnamen esports untuk para pemain dan komunitas dari kalangan amatir. Platform OTT lokal ini memperkenalkan kompetisi garapan mereka dengan tajuk Vidio Community Cup (VCC).

Vidio Community Cup diharapkan mampu menjadi wadah bagi para gamer amatir yang ingin menunjukkan bakat dan kemampuan mereka di bidang esports. Free Fire, Mobile Legends: Bang Bang (MLBB), dan PUBG Mobile adalah tiga nomor esports yang akan dipertandingkan pada ajang ini.

VCC bakal menggelar empat laga dalam satu bulan secara online dengan mengusung format empat babak. Dimulai dari fase kualifikasi, semifinal, bronze match, hingga final match.

Nantinya, hanya final match yang akan disiarkan live streaming di Vidio plus hadiah senilai Rp 1 juta untuk para pemenang. Vidio Community Cup juga bisa disaksikan lewat laman Bola.com dan Bola.net setiap Kamis pukul 19.00 WIB.

Saksikan video pilihan berikut ini

2 dari 2 halaman

Pendaftaran Gratis

Sekadar informasi, pendaftaran Vidio Community Cup ini tidak dipungut biaya alias gratis. Dengan jumlah maksimal peserta yang bergabung sebanyak 192 tim di setiap pekan. 

Jika partisipan dalam satu series sudah melebihi kuota yang ditentukan, maka pendaftaran akan ditutup. Namun bila ada tim yang sudah terlanjur melakukan registrasi, nantinya akan dipindah ke pertandingan pekan berikutnya.

Pada Kamis (18/2/2021) kemarin, Vidio Community Cup telah menggelar pertempuran perdana di nomor Mobile Legends: Bang Bang. Rencananya, akan ada pertandingan MLBB kedua yang bakal dihelat pada minggu selanjutnya.

Sahabat Bola.com tertarik untuk bergabung? Informasi lengkap mengenai pendaftaran Vidio Community Cup pekan depan bisa kalian pantau melalui media sosial Vidio di Instagram dan Twitter @vidiosports. Yuk, ikutan!

Video Populer

Foto Populer