Sukses


AFC Keluarkan Putusan, Persipura Jayapura Dinyatakan Kalah WO

Bola.com, Kuala Lumpur - Sudah jatuh tertimpa tangga pula. Agaknya, peribahasa itu tepat untuk menggambarkan situasi kini yang dihadapi oleh Persipura Jayapura terkait kiprah mereka di Piala AFC.

Hari ini, Komite Eksekutif Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) telah memutuskan Persipura kehilangan hak pertandingan mereka melawan Pahang FA di Piala AFC yang awalnya berlangsung, 26 Mei. Bukan itu saja, Boaz Solossa dkk juga dinyatakan kalah walk over (WO) 0-3.

Pertandingan antara tim asuhan Oswaldo Lessa menghadapi tim asal Malaysia itu pada babak 16 besar di Stadion Mandala, Jayapura, batal terlaksana. Sebabnya, pengajuan visa tiga pemain asing Pahang ditolak oleh pihak imigrasi Indonesia begitu tiba di bandara Soekarno-Hatta, Tangerang.

Persoalan ini pun sampai ke AFC dan langsung dijadikan pembahasan. Hari ini AFC mengeluarkan keputusan kalah WO untuk Persipura merujuk pada regulasi kompetisi Piala AFC dan Kode Disiplin AFC.

Bagi tim Mutiara Hitam keputusan kalah WO jelas sebuah pukulan kedua setelah asa mereka berpartisipasi di turnamen kasta kedua Asia pupus karena jatuhnya sanksi FIFA kepada Indonesia, 30 Mei.

Sanksi itu dikeluarkan oleh FIFA karena intervensi yang dilakukan oleh Pemerintah terhadap PSSI. Setelah sanksi FIFA itu, Persipura Jayapura memutuskan untuk membubarkan tim.

Baca juga :

Persipura Sumbang Pemain Terbanyak di Timnas PPD 2018

Tekuk Bengaluru, Persipura Pede Tembus Final Piala AFC 2015

Soal Nasib Persipura, Menpora Siap Temui AFC

Video Populer

Foto Populer