Sukses


[Wawancara] Evan Dimas, Sang Pahlawan Garuda Muda

Bola.com, Singapura - Evan Dimas Darmono kembali jadi pahlawan Garuda Muda. Berkat satu golnya ke gawang Singapura yang dijaga M. Syazwan Buhari di menit ke-47, timnas U-23 memastikan melaju ke semifinal dengan hasil kemenangan. Meski, sebenarnya Indonesia U-23 hanya butuh hasil imbang.

Wajah Evan tampak berseri-seri saat menjumpai para jurnalis yang sudah menantinya. Gelandang Persebaya Surabaya itu mengaku tak menyangka bisa mencetak gol tunggal kemenangan Indonesia U-23 di pertandingan terakhir babak penyisihan Grup A SEA Games 2015.

Berikut petikan wawancara Bola.com dengan Evan:

Sebelum bermain melawan Singapura, ada pesan dari keluarga?

Ya, saya selalu menelpon dan ditelepon ibu. Hal itu merupakan bentuk dukungan dan motivasi besar buat saya.

Soal proses gol tadi, bola liar di depan kamu?

Ya dan saya hanya menendang saja tanpa terlalu melihat arah, yang penting tendang dulu.

Kaget ternyata tendangannya bisa masuk?

Ya, nggak nyangka kok bisa masuk. Seperti rezeki dari Allah SWT saja gol itu.

Malam ini rajin menjelajah, kanan-kiri, turun dan naik. Sesuai instruksi pelatih atau memang ingin mengejar bola?

Tidak sepenuhnya begitu. Pertandingan melawan Singapura kan seperti partai final. Kami harus kerja keras, makanya seperti yang saya bilang kemarin kami harus lebih semangat dari Singapura agar tidak kalah.

Permainan Singapura apa sesuai perkiraan Anda?

Kalau saya tidak terlalu berpikir soal Singapura, saya lebih berpikir bagaimana tim bisa menang dan bisa lolos.

Anda terlihat menghibur pemain nomor 10 Singapura (M. Faris Ramli)?

Dia teman saya sewaktu di Barcelona (Evan dan Faris sama-sama pernah mengikuti training camp di Akademi Barcelona setelah memenangi ajang pencarian pemain muda berbakat yang digelar salah satu produsen sepatu ternama pada 2012). Dia sekamar dengan saya sewaktu program itu. Dia menangis tadi, saya kasihan padanya.

Apa yang Anda katakan kepadanya?

Saya hanya bilang agar dia tetap semangat, mainmu cukup bagus, dan kamu masih punya banyak kesempatan, tidak hanya di sini (SEA Games 2015).

Menurut Anda, Singapura menyajikan permainan keras?

Benar, keras sekali. Tapi, tak apa. Sepak bola permainan cowok dan kami harus profesional.

Melawan Thailand akan seperti apa?

Kami harus kerja keras lagi. Seluruh pemain Thailand harus diwaspadai. Tapi, jangan sampai terlalu menganggap Thailand lebih bagus dari kami. Kami harus optimistis.

Berapa gol di laga melawan Thailand nanti?

Yang penting tim menang, saya cetak gol atau tidak, tak masalah.

Baca Juga:

Timnas U-23 Diminta Segera Melupakan Kemenangan Lawan Singapura

Bungkam Singapura, Timnas U-23 Tembus Semifinal SEA Games 2015

Sengit, Timnas U-23 Kontra Singapura Masih Tanpa Gol

Video Populer

Foto Populer