Sukses


Cedera, Peluang Lancine Kone Dikontrak T-Team Menipis?

Bola.com, Jakarta - Mantan penyerang Persipura Jayapura, Lancine Kone sedang menunggu keputusan klub Malaysia, T-Team FC mengenai kepastian kontrak, setelah hampir satu minggu mengikuti trial di klub yang dilatih pelatih Indonesia, Rahmad Darmawan.

Namun, sebelum menunggu kepastian kontrak, nasib sial harus dialami pemain asal Pantai Gading tersebut. Ia mengalami cedera paha kanan usai membela T-Team dalam laga uji coba melawan Hanelang FC, Kamis (31/12/2015).

"Lancine Kone mengalami cedera paha kanan. Tapi, cederanya tidak terlalu parah. Tim dokter pun sudah bisa mengatasinya," ungkap pelatih T-Team, Rahmad Darmawan kepada bola.com.

Dalam pertandingan tersebut, Kone berhasil menymbangkan satu dari empat gol kemenangan T-Team atas Hanelang FC dengan skor 4-0. Pemain berumur 36 tahun itu ditarik keluar pada menit ke-28 digantikan Naem Zakaria.

"Mungkin cedera yang dialami Kone karena faktor kelelahan. Beberapa hari sebelum menggelar laga uji coba, kami melakukan latihan fisik selama satu jam yang berat," ujar pelatih yang akrab disapa RD tersebut.

Soal kepastian kontrak Lancine Kone, menurut RD manajemen T-Team akan memutuskan paling cepat pada 3 Januari. Manajemen T-Team mengaku ragu mengontrak Kone karena faktor usia.

T-Team akan melakoni laga play off Piala Super Malaysia menghadapi ATM FA di Stadium Perak, 30 Januari 2016.

Jika menang, Makan Konate dkk. akan promosi ke Liga Super Malaysia. Bila kalah, T-Team kembali berlaga di kompetisi kasta kedua sepak bola Malaysia, Malaysia Premier League.

Video Populer

Foto Populer