Sukses


Pemain Bhayangkara FC Nobar Timnas Indonesia sebelum Latihan

Bola.com, Surabaya - Laga perdana Timnas Indonesia melawan Thailand di penyisihan Grup A Piala AFF 2016, Sabtu (19/11/2016) di Philippine Sports Stadium, Bocaue, menyita perhatian para pemain Bhayangkara FC. Mereka menyempatkan menyaksikan aksi Boaz Solossa dkk. di mes klub sebelum berangkat ke lokasi latihan rutin.

Tetapi, di pertandingan ini Timnas Indonesia harus menyerah 2-4 dari Thailand. Kekalahan ini membuat para pemain Bhayangkara FC sedih karena saat beranjak dari depan televisi, skor masih imbang 2-2.

"Waduh, seharusnya Indonesia punya momentum bagus saat menyamakan skor tadi," ujar Indra Kahfi, kapten Bhayangkara FC.

Setelah tertinggal 0-2 di babak pertama, anak asuh Alfred Riedl sempat membuat kedudukan jadi 2-2 lewat tandukan Boaz Solossa dan Lerby Eliandri.

Namun, lemahnya lini belakang Indonesia di sisa waktu babak kedua membuat Thailand mampu dua kali lagi membobol gawang Indonesia yang dijaga Kurnia Meiga Hermansyah. Dua gol itu mengubur asa Indonesia untuk mendapatkan poin di laga pertama babak penyisihan Grup A ini.

Tidak hanya Indra, Zulfiandi juga menyesalkan kekalahan timnas kali ini. Sebab, meski tidak menonton hingga laga usai, ia menilai Tim Garuda mampu mengimbangi Thailand, setidaknya hingga sebelum gol ketiga Thailand yang dicetak Teerasil Dangda tercipta.

"Indonesia sebetulnya bisa memetik hasil imbang di pertandingan tadi. Sebab, ada dua peluang emas yang didapat Boaz dan Andik Vermansah yang gagal mengontrol bola di mulut gawang Thailand," ujar Zulfiandi.

Indra Kahfi dkk. menyempatkan diri menonton aksi Timnas Indonesia saat melawan Thailand di Piala AFF 2016 sebelum latihan rutin Bhayangkara FC, Sabtu (19/11/2016). (Bola.com/Fahrizal Arnas)

Nasi sudah menjadi bubur. Mereka tetap memberikan semangat pada rekan-rekannya yang saat ini sedang berlaga di Piala AFF. Mereka meminta para pemain timnas melupakan kekalahan tersebut.

"Sudah lupakan kekalahan ini, mereka harus bangkit di pertandingan berikutnya. Kalau melihat penampilan teman-teman di pertandingan ini, saya optimistis mereka bisa meraih hasil bagus di laga selanjutnya," ujar Putu Gede Juni Antara, bek sayap kanan Bhayangkara FC.

Kendati kalah, pemain Bhayangkara FC lainnya, Eljo Ernesto Iba, yang tidak lain adik kandung mantan pemain timnas Erol Iba, juga memuji penampilan para pemain timnas. Menurutnya, mereka sudah bermain bagus meski belum sempurna.

"Semoga kekalahan ini menjadi pelecut buat semua pemain Timnas Indonesia agar di laga selanjutnya mereka bisa tampil lebih baik dan menang," ucapnya.

 

Video Populer

Foto Populer