Sukses


Andritany Ardhiyasa Siap Berjibaku Halau Serangan Vietnam

Bola.com, Sentul - Kiper Timnas Indonesia, Andritany Ardhiyasa mendampingi pelatih, Alfred Riedl saat konferensi pers jelang pertandingan leg pertama semifinal Piala AFF 2016 yang digelar di Hotel Aston, Sentul, Jumat (2/12/2016). Keberadaan Andritany memberi indikasi ia akan turun sejak menit pertama melawan Vietnam di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Sabtu (3/12/2016).

Andritany digadang-gadang akan menjadi kiper utama Timnas Indonesia setelah di babak grup Piala AFF 2016 gawang Indonesia yang dikawal Kurnia Meiga bobol tujuh kali. Namun demikian, Andritany tak ingin besar kepala dan menyerahkan semua keputusan kepada Riedl.

"Soal apakah saya akan bermain atau tidak, saya menyerahkan semua keputusan kepada pelatih. Namun, saya siap untuk berjibaku menghalau serangan Vietnam jika dimainkan," ujar Andritany dalam sesi konferensi pers di Hotel Aston, Sentul, Jumat (2/12/2016).

 

Andritany pun memberikan sanggahan yang mendiskreditkan rekannya, Kurnia Meiga, yang terus dimainkan di penyisihan grup grup tapi gawangnya kebobolan sebanyak tujuh gol. Mantan pelapis Kurnia Meiga di Timnas U-23 itu menegaskan bahwa kebobolan gol dalam tiga pertandingan grup adalah tanggung jawab semua pemain.

"Itu bukan salah kiper atau bek yang bermain saat itu. Kami tidak boleh menyalahkan individu mana pun dalam masalah ini. Semua pemain menanggung kesalahan itu," ia menuturkan.

Andritany mendapatkan kesempatan untuk bermain di tim utama Timnas Indonesia saat uji coba jelang Piala AFF 2016 ketika Kurnia Meiga mengalami cedera. Andritany tampil saat Indonesia menang 3-0 atas Malaysia pada 6 September dan bermain imbang 2-2 dengan Vietnam pada 9 Oktober 2016.

Timnas Indonesia akan menjamu Timnas Vietnam dalam leg pertama Piala AFF 2016 yang digelar di Stadion Pakansari, Cibinong, Sabtu (3/12/2016). Pertandingan leg pertama babak empat besar itu akan dimulai pada pukul 19.00 WIB.

 

Video Populer

Foto Populer