Sukses


Bayu Pradana Ungkap 2 Pemain Thailand yang Paling Berbahaya

Bola.com, Jakarta - Gelandang Timnas Indonesia, Bayu Pradana mewaspadai dua pemain Thailand, Teerasil Dangda dan Chanathip Songkrasin jelang bentrok kedua tim pada leg pertama final Piala AFF 2016 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Rabu (14/12/2016).

Dari kacamata Bayu, Teerasil dan Chanathip merupakan dua pemain yang bisa menjadi penentu bagi tim berjuluk The War Elephants. Komentar itu dilontarkan Bayu setelah berhadapan langsung dengan Teerasil dan Chanathip pada laga pembuka Grup A Piala AFF 2016.

Kala itu, Timnas Indonesia harus mengakui keunggulan Thailand dengan skor 2-4. Dalam laga tersebut, Teerasil mencetak hattrick ke gawang Timnas Indonesia.

"Pemain nomor sembilan (Teerasil) Thailand sangat berbahaya. Itu bisa dilihat saat pertemuan pertama," kata Bayu memuji saat berbincang dengan Bola.com.

"Sedangkan Chanathip sangat licin dan sulit untuk dijaga. Kemampuannya juga luar biasa. Dua pemain ini harus kami waspadai," ia menambahkan.

Pada pertemuan pertama di fase grup lalu, Bayu memang kerepotan menjaga pergerakan Chanathip. Meski tak mencetak gol dan assist, pergerakan gelandang Muangthong United itu membuat Bayu dan empat pemain belakang Timnas Indonesia kelabakan.

Sedangkan Teerasil sudah membuktikan ketajamannya sepanjang perjalanan Thailand ke final Piala AFF 2016. Selain hattrick ke gawang Timnas Indonesia, ia juga mencetak dua gol ke gawang Myanmar pada leg pertama semifinal Piala AFF 2016. Saat ini, ia sudah mencetak lima gol sekaligus menempatkannya sebagai top scorer sementara.

 

 

Video Populer

Foto Populer