Sukses


Fachri Husaini Ungkap Keunggulan 30 Pemain Timnas U-16

Bola.com, Jakarta - Pelatih Timnas Indonesia U-16, Fachri Husaini, sudah satu pekan bersama dengan 30 pemain hasil seleksi dalam pemusatan latihan di Cijantung, Jakarta Timur. Fachri pun mengungkapkan sejumlah kelebihan yang dimiliki anak-anak asuhnya meski baru satu pekan berlatih.

Timnas Indonesia U-16 sudah mulai melakukan pemusatan latihan pada 7 April 2017 di Cijantung, Jakarta Timur. Tepat satu pekan setelah itu, Jumat (14/4/2017), para pemain Timnas Indonesia U-16 dibagi menjadi tiga kelompok dan melakukan internal game.

Dalam waktu satu pekan pertama melakukan pemusatan latihan, Fachri mengakui sejumlah kelebihan yang dimiliki oleh anak-anak asuhnya, mulai permainan hingga kemampuan dan kemauan untuk bekerja keras.

"Secara individual, mereka meningkat positif. Namun, harus saya tegaskan masih terlalu dini jika mengatakan mereka meningkat signifikan," ujar Fachri.

"Yang saya amati, terutama di internal game, pertama adalah masalah kebugaran. Mereka mampu bermain dengan intensitas permainan yang tinggi. Yang kedua bisa dilihat bagaimana mereka mencetak gol dalam game tadi, hampir semua gol tercipta karena sistem permainan yang baik," lanjut Fachri.

Fachri mengakui 30 pemainnya memang sudah cukup memahami apa yang diinstruksikan sejak sesi dalam kelas. Bahkan para pemain pun terus bermain dengan etos kerja tinggi dan mencoba untuk bermain di luar posisi masing-masing.

"Dari sesi dalam kelas mereka sudah tahu tim nasional itu akan bermain seperti apa. Saya menegaskan kami ingin semua bekerja keras, termasuk striker. Kami tidak mau punya striker yang menganggur, oleh karena itu semua gelandang harus bisa membuat striker bekerja dengan menerima bola sesering mungkin," tuturnya.

"Saya juga mencoba pemain untuk bermain di luar posisinya masing-masing. Striker turun menjadi gelandang, dan gelandang menjadi stoper, hasilnya positif. Jelas bisa bermain di lebih dari satu posisi akan menjadi keuntungan bagi pemain dan juga secara tim," lanjutnya.

Timnas Indonesia U-16 menjalani sesi pemusatan latihan sejak 7 April 2017 untuk mempersiapkan diri menghadapi Piala AFF U-15 2017 yang digelar di Thailand pada 9-22 Juli 2017.

 

    Video Populer

    Foto Populer